Pernikahan Kaesang dengan Erina Gudono
Hari Ini Kaesang Pangarep dan Erina Gudono Menjalani Siraman, Apa Makna Prosesi Adat Itu?
TRIBUN-VIDEO.COM - Pernikahan putra bungsu Presiden Jokowi, yakni Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono akan berlangsung Sabtu (10/11/2022).
Sebelum menggelar akad nikah, hari ini Jumat (9/12) keduanya menggelar prosesi siraman terlebih dahulu.
Lantas apa makna dibalik siraman yang biasanya dilakukan calon mempelai keturunan Jawa saat hendak menikah, termasuk Kaesang dan Erina?
Baca: Sosok Sarjinem, Pengasuh Erina Gudono saat Masih Kecil, Jadi Saksi Tumbuhnya Calon Istri Kaesang
Dikutip dari TribunLifestyle.com, Budayawan Solo Bambang Irawan menyatakan, prosesi siraman tersebut dilakukan tidak hanya bertujuan untuk membersihkan fisik sang calon mempelai.
Namun, juga untuk membersihkan hal buruk yang ada dalam batin atau rohaninya.
"Siraman ini intinya tidak hanya membersihkan fisik dari kotoran fisik, tetapi juga sebetulnya makna yang tersirat adalah membersihkan kotoran-kotoran yang ada di badan rohani," ujar Bambang.
Seperti diketahui, acara pernikahan merupakan peristiwa yang sangat sakral.
Serta menjadi gerbang untuk pasangan yang hendak membuka lembaran kehidupan baru.
Atas hal tersebut, prosesi siraman dianggap sangat penting untuk membersihkan jiwa dan raga lahir batin calon pengantin.
"Jadi jiwa dan raga, kebersihan lahir batin, jadi itu dibersihkan menggunakan siraman itu," tutur Bambang.
Pada hari ini Jumat (9/12) tak hanya melaksanakan prosesi siraman saja, namun juga menggelar acara bleketepe.
Seperti yang terlihat Presiden Joko Widodo yang mengenakan beskap pink turut memasang bleketepe di depan gerbang masuk rumahnya.
Yakni, di Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo.
Baca: Momen Gibran Kuliti Sifat Asli Kaesang di Depan Keluarga Erina: Dia Punya Image Slengean
Pemasangan bleketepe tersebut juga didampingi sang istri Jokowi, yakni Iriana serta sang mantu Bobby Nasution dan Kahiyang Ayu.
Prosesi pemasangan pisang itu berada di samping kanan dan kiri pintu masuk rumah Jokowi.
Terlihat pisang itu ditutup menggunakan kain berwarna kuning.
Kemudian, sekira pukul 08.05 WIB penutup pisang tersebut dibuka oleh Ibu Negara Iriana.
Seperti yang terlihat Jokowi dan Bobby kompak mengenakan beskap berwarna pink.
Sedangkan, Iriana dan sang putri memakai kebaya dengan warna yang senada.
Diketahui, setelah pemasangan pisang dan bleketepe akan dilanjutkan prosesi siraman.
(Tribun-Video.com/TribunLifestyle.com).
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Hari Ini Dijalani Kaesang-Erina, Budayawan Ungkap Makna Siraman Jelang Nikah, Bersihkan Batin
# siraman # Erina Gudono # Kaesang Pangarep # Pernikahan Kaesang dengan Erina Gudono
Video Production: Muhamad Rakan Syaifullah
Sumber: Tribunnews.com
Kabar Selebriti
Bertema Outdoor, Intip Potret Mewah Dekorasi Siraman Luna Maya di Bali, Bernuansa Adat Jawa
3 hari lalu
SHOPPING LIVE UPDATE
Ada Air Zam Zam dari Tanah Suci, Ini 7 Asal-usul Sumber Mata Air Siraman Luna Maya Jelang Menikah
3 hari lalu
Selebritis
Aura Pengantin Terpancar, Intip Pesona Luna Maya saat Siraman, Anggun Pakai Kebaya Adat Jawa
3 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.