Minggu, 11 Mei 2025

Pernikahan Kaesang dengan Erina Gudono

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono akan Jadi Saksi Nikah Kaesang dan Erina Gudono

Jumat, 9 Desember 2022 20:40 WIB
TribunSolo.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono akan dilangsungkan di Yogyakarta, Sabtu (10/11/2022).

Sejumlah Menteri diundang pada acara sakral ini.

Satu diantaranya Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono.

Ia mengungkapkan akan menjadi saksi pernikahan putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep, dengan Erina Gudono di Yogyakarta, Sabtu (10/12/2022).

"Berangkat hari ini, jam 2 ini. Iya, kan besok saya jadi saksinya," kata Basuki seusai acara peringatan Hari Antikorupsi Sedunia di Gedung Bidakara, Jakarta, Jumat (9/12/2022).

Baca: Kisah Masa Kecil Erina Gudono yang Dikenal Kalem, Kini Berjodoh dengan Kaesang yang Usil Sejak Kecil

Baca: Momen Haru Erina Gudono Menjalani Prosesi Sungkeman dan Siraman, Minta Restu kepada Sang Ibu

Basuki mengatakan, akad nikah Kaesang-Erina akan diselenggarakan Sabtu sekira pukul 12.30 WIB.

Setelah itu, Basuki dan rombongan menteri akan bergerak menuju Solo untuk menghadiri acara resepsi yang diadakan keesokan harinya.

Saat ditanya apakah akan menyumbangkan lagu dalam acara pernikahan Kaesang-Erina, Basuki mengaku belum memikirkannya.

"Enggak, enggak tahu, itu kan sakral," ujar dia.

Basuki bersama sejumlah menteri Kabinet Kerja permah tampil dalam sebuah band yang dinamakan Elek Yo Band di acara pernikahan putri Menteri Sekretaris Negara Pratikno, akhir Desember 2017.

(*)

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Jadi Saksi Pernikahan Kaesang, Ini Jawaban Basuki Hadimuljono saat Ditanya Sumbang Lagu atau Tidak

Editor: Dimas HayyuAsa
Video Production: Febi Frandika
Sumber: TribunSolo.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved