Rabu, 14 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Presiden Jokowi Tak Hadir saat Keluarga Gelar Pengajian di Solo Jelang Pernikahan Kaesang dan Erina

Kamis, 8 Desember 2022 21:31 WIB
Tribun Video

TRIBUN-VIDEO.COM - Menjelang pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, keluarga Presiden Joko Widodo menggelar pengajian.

Pengajian ini dilaksanakan di kediaman Sumber, Surakarta, Jawa Tengah pada Kamis (8/12/2022) sekira pukul 15.45 WIB.

Seluruh keluarga hadir terkecuali Presiden Jokowi.

Baca: Pengasuh Erina Ungkap Karakter Calon Istri Kaesang yang Tak Berubah Sejak Kecil: Anaknya Pendiam

Calon mempelai pria, Kaesang Pangarep, tampak hadir beserta seluruh keluarga Jokowi.

Mereka di antaranya yaitu Ibu Iriana Jokowi, Gibran Rakabuming beserta Selvi Ananda, dan Kahiyang Ayu beserta Bobby Nasution.

Tak hanya itu, semua cucu Presiden juga hadir, mulai dari Jan Ethes Srinarendra, La Lembah Manah dan Sedah Mirah Nasution.

Ada juga Panembahan Al Nahyan Nasution, dan Panembahan Al Saud Nasution.

Pengajian ini turut mengundang sejumlah santri dari pondok pesantren.

Namun, presiden tampak tak hadir dalam pengajian itu.

Pasalnya, Jokowi sendiri masih dalam perjalanan dari Jakarta, selepas meninjau daerah terdampak gempa di Kabupaten Cianjur.

Baca: H-3 Akad Nikah Kaesang & Erina, Aspal di Sekitar Hotel Royal Ambarukmo Yogyakarta Diaspal Ulang

Meski demikian, acara pengajian berjalan khidmat dan sederhana.

Saat dikonfirmasi, Ahmad Suparno, Ketua Pengajian Turi Sari berharap, dengan digelarnya pengajian tersebut, kedua mempelai bisa menjadi pasangan yang bahagia.

"Mudah-mudahan dengan pengajian ini, pengantin menjadi pengantin yang sakinah, mawaddah, warahmah, dan mudah-mudahan besok keturunannya bisa menjadi saleh salehah," ungkapnya.

Sebelumnya, pengajian juga digelar di rumah calon mempelai wanita Erina Gudono di Sleman, Yogyakarta.

Baca: Kaesang dan Erina Undang Sejumlah Artis di Acara Pernikahannya, Ada Raffi Ahmad hingga Inul

Dalam acara pengajian tersebut digelar semaan dan khataman 30 juz Al-Qur'an. (Tribun-Video.com)

Baca juga berita terkait di sini

# TRIBUNNEWS UPDATE # Jokowi # pernikahan # Kaesang # Erina Gudono # pengajian

Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Tri Suhartini
Video Production: Okwida Kris Imawan Indra Cahaya
Sumber: Tribun Video

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved