Terkini Daerah
Misteri Hilangnya Istri Agus seusai Kejadian Bom, Sempat Sebut Suaminya Tewas karena Kecelakaan
TRIBUN-VIDEO.COM -Istri Agus Sujatno berinisal R dikabarkan menghilang seusai mengetahui suaminya tewas.
Hal ini diungkapkan oleh salah seorang tetangga pelaku di Sukoharjo, Jawa Tengah.
Menurutnya, R menyebut bahwa suaminya terlibat kecelakaan bukan bom bunuh diri.
Kesaksian ini diungkapkan oleh ibu RT setempat, Suparni.
Berdasarkan cerita tetangga kos, Suparni menyebut bahwa R sempat menangis.
Baca: Sosok Agus Sujatno, Pelaku Bom Bunuh Diri di Polsek Astana Anyar Bandung, Mantan Napi Terorisme
Saat ditanya, istri agus itu mengaku jika suaminya mengalami kecelakaan.
Tetangga kos tempat tinggal R lantas berinisiatif mengantarnya ke jalan raya.
Menurutnya, sudah ada seseorang yang menjemputnya menggunakan sepeda motor.
Setelahnya, tetangga kos yang mengantarkan langsung diminta untuk kembali.
Hingga saat ini, istri Agus menurutnya tidak diketahui keberadaannya.
Salah seorang tetangga lain, Endang (64) mengaku, R sempat menunjukkan foto suaminya yang tewas kepada tetangga indekos sambil menangis.
Baca: Tetangga Sebut Pelaku Bom Bunuh Diri di Polsek Astana Anyar Dikenal Tertutup & Kurang Bersosialisasi
Sontak dirinya berteriak setelah melihat kondisi jasad Agus.
Mendengar teriakannya itu, tetangga sekitar indekos berdatangan untuk menenangkan istri Agus tersebut.
"Kita enggak tahu apa-apa memang. Dia hanya (menunjukkan foto) sekelibat saja," kata dia.
Diakui Endang, dirinya kala itu belum tahu jika Agus merupakan pelaku bom bunuh diri di Polsek Astana Anyar, Jawa Barat.
(Tribun-Video.com/TribunSolo.com/Kompas.com)
Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Ketua RT Ungkap Sosok Terduga Pelaku Bom Bunuh Diri di Bandung, Tak Pernah Bersosialisasi
# Agus Sujatno # Polsek Astana anyar # bom astana anyar # bom bunuh diri
Video Production: febrylian vitria cahyani
Sumber: TribunSolo.com
Sejarah Hari Ini
Tragedi Bom Bunuh Diri 3 Gereja di Surabaya 2018, Pelaku 1 Keluarga yang Libatkan Anak-anaknya
1 hari lalu
Kilas Peristiwa
Kilas Peristiwa: Tragedi Berdarah Aksi Bom Bunuh Diri di Tikrit Irak Tewaskan 8 Orang & 15 Terluka
Sabtu, 5 April 2025
Kilas Peristiwa
Kilas Peristiwa: Bom Bunuh Diri di Irak Menewaskan 12 Polisi, Kota-kota Diteror Setiap Hari
Jumat, 7 Februari 2025
kilas peristiwa
Kilas Peristiwa: Sejarah Meledaknya Bom Bunuh Diri di Bandara Rusia, 37 Orang Tewas, 173 Terluka
Sabtu, 25 Januari 2025
TRIBUN VIDEO UPDATE
Aksi 'Bom Bunuh Diri' Pejuang Al-Qassam Peluk Komandan Kompi IDF & Tewas Meledak Bersama di Jabalia
Sabtu, 28 Desember 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.