Rabu, 14 Mei 2025

Tribunnews Update

Terungkap Pelaku Pengebom Mapolsek Astanaanyar Punya Nama Samaran Abu Muslim, Terafiliasi JAD

Kamis, 8 Desember 2022 08:46 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Pelaku bom bunuh diri di Mapolsek Astanaanyar, Kota Bandung, Jawa Barat sudah terungkap identitasnya bernama Agus Sujatno.

Tak hanya nama asli, pelaku juga punya nama samaran yakni Abu Muslim.

Disebutkan dirinya terafiliasi kelompok Jamaah Ansharut Daulah (JAD) Bandung.

Dikutip dari Tribunnews.com, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan penjelasan dalam jumpa pers pada Rabu (7/12/2022).

Baca: Pelaku Bom Bali, Umar Patek Bebas Bersyarat, BNPT dan Densus 88 Yakini sudah tak Radikal

Ia menyebut pelaku merupakan mantan narapidana terorisme.

Identitas pelaku terungkap setelah pihak kepolisian melakukan pemeriksaan sidik jari dan pengenalan wajah .

Kapolri Sigit menerangkan, pelaku bernama Agus Sujatno atau Abu Muslim.

Kapolri menuturkan, pelaku masih terafiliasi dengan kelompok Jamaah Ansharut Daulah (JAD) Bandung.

Pemimpin tertinggi Polri itu membeberkan, pelaku pernah terlibat dalam peristiwa bom Cicendo pada 2017.

Baca: Sosok Aipda Sofyan Gugur demi Lindungi Para Rekannya dari Pelaku Bom Bunuh Diri, Dianggap Pahlawan

Hingga berhasil ditangkap dan sempat dihukum penjara selama empat tahun.

Pelaku dinyatakan bebas pada 2021.

"Pada September 2021 yang bersangkutan bebas, tentunya kegiatan yang bersangkutan kita ikuti," katanya.

"Dari hasil pemeriksaan sidik jari, identik menyebutkan bahwa identitas pelaku adalah Agus Sujatno atau Abu Muslim, yang bersangkutan pernah ditangkap karena peristiwa bom Cicendo dan sempat dihukum 4 tahun," ujar Listyo saat jumpa pers di lokasi kejadian, Rabu (7/12/2022).

Diketahui, selama menjalankan hukuman di Lapas Batu Nusakambangan, pelaku masih susah diajak bicara dan cenderung menghindar.

Baca: Identitas Pelaku Bom Bunuh Diri di Polsek Astana Anyar Bandung, Residivis Nusakambangan

Listyo berujar saat bebas, pelaku masih masuk ke dalam kategori merah.

Kini, Kapolri memerintahkan personelnya untuk mendalami dan mencari pihak-pihak atau kelompok yang diduga terafiliasi dengan kelompok JAD.

"Seluruh tim satgas sudah diperintahkan bergerak," katanya. (Tribun-Video.com/ Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Tampang Pelaku Bom Polsek Astana Anyar, Aksinya Mirip Jaringan Anggota ISIS

HOST: BIMA MAULANA
VP: Nur Rohman Urip

# Terungkap # pelaku # bom bunuh diri # bom # Polsek Astanaanyar # Abu Muslim

Editor: Bintang Nur Rahman
Video Production: Nur Rohman Urip
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved