LIVE UPDATE PIALA DUNIA
Brasil Pesta Gol 4-1, Neymar Selevel Pele & Ronaldo Cetak Gol di 3 Edisi Piala Dunia untuk Selecao
TRIBUN-VIDEO.COM - Kemenangan timnas Brasil atas Korea Selatan pada babak 16 besar Piala Dunia 2022 turut membuat Neymar Jr mencatatkan sejarah baru.
Neymar kini selevel dengen Pele dan Ronaldo Nezario.
Dia menyumbangkan satu gol saat laga Brasil vs Korea Selatan berakhir dengan dkor 4-1 di Stadium 974, Qatar Selasa (6/12/2022) dini hari.
Brasil kembali diperkuat Neymar pada laga ini.
Neymar sebelumnya absen dalam dua pertandingan terakhir fase grup karena cedera engkel.
Neymar berperan sebagai pemain nomor 10, berada di antara Raphinha dan Vinicius Junior, untuk mendukung Richarlison sebagai penyerang tunggal.
Pada menit ke-13 Neymar mencetak gol ke gawang Korea Selatan.
Saat itu Brasil mendapat hadiah penalti usai Richarlison dilanggar Woo-young Jung di dalam kotak terlarang.
Neymar sukses menuntaskan sepakan 12 pas itu menjadi gol setelah sepakan kaki kanannya melaju mulus ke pojok kanan bawah.
Ini menjadi gol Neymar yang ke-76 untuk timnas Brasil di pentas internasional.
Penyerang Paris Saint-Germain itu kini hanya terpaut satu gol dari top scorer sepanjang masa Brasil, Pele, dengan 77 gol.
Torehan tersebut juga membuat Neymar menjadi pemain Brasil ketiga yang mencetak gol pada 3 edisi Piala Dunia setelah Pele dan Ronaldo Nazario.
Sebelumnya, Neymar telah mencetak gol untuk Brasil pada Piala Dunia 2014 (Brasil) dan 2018 (Rusia).
Barangkali yang menjadi pembeda antara Neymar dengan Pele dan Ronaldo, ia belum memenangkan gelar Piala Dunia bersama Brasil.(*)
Host: Saradita
Video production: Yogi Putra
Artikel ini telah tayang di BolaSport.com dengan judul Hasil Piala Dunia 2022 - Neymar Selevel Pele dan Ronaldo, Brasil Pesta Gol 4-1 dan Paksa Korea Selatan Susul Jepang Pulang
Reporter: sara dita
Video Production: Yogi Putra Anggitatama
Sumber: BolaSport.com
Kilas Peristiwa
Kilas Peristiwa: Kecelakaan Maut di Brasil, Kereta Terjun dari Atas Jembatan Hanyutkan 110 Orang
Kamis, 10 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Meriahkan Puncak Festival Balon Wonosobo 2025, Tim Brasil dan Kolombia Dielu-elukan Warga Wonosobo
Senin, 7 April 2025
Olahraga
Highlight Argentina Vs Brasil [4-1] di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Duet Vini-Raphinha Tak Cukup!
Rabu, 26 Maret 2025
VIRAL NEWS
Indonesia Resmi Anggota BRICS, Sudah Didukung Sejak 2023 Tapi Pilih Gabung Setelah Pilpres 2024
Selasa, 7 Januari 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Brasil Umumkan Indonesia Resmi Jadi Anggota Penuh BRICS, China Ucapkan Selamat Bergabung
Selasa, 7 Januari 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.