BERANDA
Ini Laptop Terbaru Axioo MyBook Z6 yang Rilis di Indonesia, Cocok untuk Milenial
TRIBUN-VIDEO.COM - Axioo baru-baru ini resmi meluncurkan laptop keluaran terbarunya di Indonesia, yakni Axioo MyBook Z6.
Laptop ini cocok untuk para generasi milenial, karena memiliki desain yang tipis dan warna yang menarik.
Nah buat kamu yang lagi mencari laptop untuk kuliah atau bekerja, coba sinak spesifikasi dari Axioo MyBook Z6 ini.
Dari layarnya, laptop ini hadir dengan layar IPS berukuran 14 inci dengan resolusi Full HD.
Baca: Pertama di Indonesia, Ini Laptop Asus ExpertBook B3000 yang Pakai Chipset Snapdragon
Pada bagian casingnya terbuat dari material metal, sehingga diklaim sangat kokoh.
Soal dapur pacunya, laptop ini ditenagai oleh prosesor Intel Core i3-1215U gen 12 yang dibekali dengan 6 core.
Prosesor ini dipadukan dengan RAM DDR4 dan penyimpanan SSD sebesar 8/256 GB.
Namun, penyimpanannya bisa kalian perluas hingga kapasitas 2 TB.
Baca: Desain Kekinian, Ini Dia Laptop Axio MyBook Z10 yang Rilis di Indonesia untuk Kaum Milenial
Lebih lanjut, ada kamera depan beresolusi 2MP untuk menunjang panggilan video dari laptop.
Laptop ini pun didukung keyboard backlit, tetapi khusus untuk MyBook Z6 bercasing metal.
Untuk fitur lainnya yang hadir ada dukungan WiFi, port HDMI, USB dan slot microSD.
Untuk variasi warna yang tersedia ada black ninja dan pink sakura.
Dan untuk harganya dijual dengan harga kisaran Rp 6,6 jutaan.
Axioo MyBook Z series akan segera dijual secara offline maupun online di marketplace rekanan Axioo.
(Tribun-Shopping.com/ Kompas.com)
# laptop # Axioo MyBook Z6 # gadget # kuliah # Kerja
Baca berita lainnya terkait laptop
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Laptop Axioo MyBook Z10 dan MyBook Z6 Resmi di Indonesia, Ini Harganya
Video Production: Eftian Rio Prayoga
Sumber: Kompas.com
Live Update
Komisi A DPRK Jayawijaya Membahas Sampah Serta Drainase saat Kunjungan Kerja di Distrik Wamena
2 hari lalu
Terkini Nasional
Aksi Nekat Emak-emak di Kupang! Gibran Nyaris Dicium, Paspampres Langsung Gercep!
3 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.