Minggu, 11 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Ricky Rizal Ditugasi Jaga Anak Ferdy Sambo Padahal Status BKO Divpropam, Hakim: Luar Biasa Memang!

Senin, 5 Desember 2022 14:40 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Fakta baru kembali terungkap dalam sidang lanjutan kasus pembunuhan berencana Brigadir Yosua Hutabarat pada Senin (5/12).

Terdakwa Ricky Rizal mengaku dirinya malah ditugasi menjaga anak Ferdy Sambo di Magelang, padahal seharusnya dirinya adalah BKO Divpropam Polri.

Pengakuan dari Ricky Rizal ini pun menuai sindiran dari majelis hakim.

Dikutip dari Tribunnews, hal ini diketahui dari pengakuan Ricky Rizal saat jadi saksi untuk terdakwa Bharada Richard Eliezer.

Mulanya Ketua Majelis Hakim Wahyu Iman Santoso bertanya awal mula Ricky dapat bergabung menjadi ajudan Ferdy Sambo.

Ricky menceritakan, berdasarkan telegram, dirinya ditempatkan menjadi BKO Divpropam Polri pada Februari 2021.

Baca: Bharada E Ungkap Ciri-ciri Sosok Wanita Menangis di Rumah Sambo: Rambut Pendek dan Kulit Sawo Matang

Setelah itu dirinya diajari menjadi ajudan dan juga mengurus rumah tangga.

Adapun yang mengajarinya menjadi ajudan Ferdy Sambo ada empat orang termasuk Yosua.

Setelah dua bulan belajar, Ricky Rizal dipindahkan ke Magelang, tepatnya pada Mei 2021.

Ricky pun ditugaskan menjadi pendamping anak Ferdy Sambo yang sedang bersekolah di SMA Taruna Nusantara.

Pengakuan dari Ricky pun langsung membuat hakim merasa heran.

Hakim Wahyu pun kembali bertanya untuk memastikannya.

Baca: Kamaruddin Simanjuntak Ungkap Si Cantik Diduga Dekat dengan Ferdy Sambo

Setelah mendapatkan jawaban dari Ricky, Wahyu pun mengeluarkan sindirannya.

"Saudara ditugaskan khusus untuk menjaga anaknya Ferdy Sambo di Magelang?" tanya hakim Wahyu.

"Siap betul Yang Mulia," jawab Ricky Rizal.

"Walaupun SK saudara BKO Divpropam?" tanya hakim. Ricky Rizal membenarkan.

"Luar biasa memang," kata Hakim Wahyu, menyindir tugas yang diberikan Sambo kepada bawahan.

Terkait tugasnya ini, Ricky mengatakan bahwa dirinya berkoordinasi dengan pamong yang ada di SMA Taruna Nusantara.

Ricky juga mengaku dibuatkan dua rekening yang digunakan untuk mengurus anak Ferdy Sambo.

Seperti pembayaran SPP, listrik, air, dan juga untuk tiket pesawat apabila anak Ferdy Sambo pulang ke Jakarta.

Terkait nominal uang yang dikirimkan, Ricky mengaku tak tahu persis.

Dirinya selalu mengirimkan tangkapan layar saldo awal dan saldo akhir bulan.

(TribunVideo.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Jadi BKO Divpropam Polri, Bripka RR Justru Bertugas Jaga Anak Ferdy Sambo yang Sekolah di Magelang

# TRIBUNNEWS UPDATE # BKO # Polisi tembak polisi # Ferdy Sambo # Putri Candrawathi # Brigadir J # Bharada E

Editor: Aditya Wisnu Wardana
Reporter: Fransisca Krisdianutami Mawaski
Video Production: Nur Rohman Urip
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved