Olahraga
Persis Hari Ini: Kata-kata Owner yang Bikin Skuad Persis Solo Tetap Semangat Latihan Jelang Liga 1
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Adi Surya Samodra
TRIBUN-VIDEO.COM, SOLO - Kelanjutan Liga 1 musim 2022/2023 mendapat titik terang.
Polri akhirnya mengeluarkan izin untuk melanjutkan Liga 1 musim 2022/2023 yang sempat tertunda selama 2 bulan setelah adanya Tragedi Kanjuruhan.
Izin kelanjutan Liga 1 sudah diterima PT Liga Indonesia Baru (LIB) pada Jumat (2/12/2022).
"Terima kasih kepada Mabes Polri, Kementerian Pemuda dan Olahraga, Kementerian PUPR, dan Kementerian Kesehatan atas perhatian dan kerjasamanya selama ini,” jelas Dirut PT LIB, Ferry Paulus dikutip dari situs PT LIB.
Lanjutan kompetisi Liga 1 2022/2023 akan dilaksanakan dengan sistem bubble dan tanpa penonton mulai 5 Desember 2022.
Lokasi pertandingan akan disebar ke lima stadion, diantaranya, Stadion Sultan Agung, Stadion Maguwoharjo, Stadion Moch Soebroto, Stadion Manahan dan Stadion Jatidiri.
Pemberian izin Polri untuk kelanjutan Liga 1 musim 2022/2023 tentu juga menjadi angin segar bagi tim kontestan, termasuk Persis Solo.
Baca: Persis Hari Ini: Persis Solo Tak Masalah Tidak Bisa Pakai Manahan Jadi Home Base: Atas Nama Fairness
Terlebih mereka menghadapi situasi yang tidak mudah sejak penundaan kompetisi mulai 1 Oktober 2022.
"Tidak mudah karena sepak bola seperti itu (dengan adanya penundaan kompetisi) tidak mudah. Pasti sulit kita semua, tidak hanya saya tapi juga seluruh komponen pemain," kata asisten pelatih Persis Solo, Rasiman.
Adapun tim kepelatihan Persis Solo punya cara untuk memastikan bahwa tim dalam kondisi yang tetap positif selama menunggu kepastian Liga 1 musim 2022/2023.
Mereka membangun pemahaman ke dalam skuad Persis Solo yang terdampak tidak hanya tim tapi juga pemilik klub.
Pemilik Persis Solo tentu berusaha keras memastikan agar kondisi tim tidak limbung, termasuk kesehatan finansial selama masa penundaan kemarin.
"Yang perlu diingat kita punya kontrak profesional. Owner kita juga melakukan secara profesional, kita lakukan job kita," kata Rasiman.
Terlebih, para pemilik Persis Solo, diungkapkan Rasiman, menginginkan skuad tetap berjalan dan melakukan apa yang harus dilakukan, termasuk latihan rutin.
"Owner kita hanya ngomong go a head to training, we do what we must to do as owner of the club," ujar Rasiman.
Penantian dan persiapan yang dilakukan Persis Solo pun terbayar tuntas kini.
Terlebih, lanjutan Liga 1 akan dimulai per 5 Desember 2022.
(*)
# persis # persissolo
Sumber: Tribunnews.com
Tribunnews Update
LIVE: Malam Mencekam di Kanjuruhan, Bus Pemain Persik Jadi Target Pelemparan Batu Orang Tak Dikenal
2 hari lalu
Live Update
Dipakai saat Charity Match Arema FC vs Arema All Star, Stadion Kanjuruhan Siap untuk Liga 1
5 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.