Piala Dunia 2022
Hasil Australia Vs Denmark, Eriksen dkk Nangis, Socceroos Lolos 16 Besar Piala Dunia 2022
TRIBUN-VIDEO.COM - - Laga Australia vs Denmark menjadi pertandingan terakhir Grup D Piala Dunia 2022.
Australia vs Denmark digelar di Stadion Al Janoub, Qatar pada Rabu (30/11/2022).
Hanya butuh hasil imbang, Australia malah kejatuhan durian runtuh dengan mengalahkan 1-0 Denmark.
Gol semata wayang Australia dicetak oleh sayap kiri andalannya Mathew Leckie ke gawang Denmark.
Australia otomatis mendapatkan tiket ke babak 16 besar karena keluar menjadi runner-up Grup D Piala Dunia 2022.
Sementara itu para pemain Timnas Denmark tak kuasa menahan kesedihan karena tampil buruk di Piala Dunia 2022.
Baca: Momen Suporter Kroasia Rayakan Keberhasilan Tim Kebanggaannya Lolos Babak 16 Besar Piala Dunia 2022
Jalannya babak pertama
Denmark mengambil inisatif untuk menekan Australia sejak awal babak pertama.
Perlahan-lahan, Denmark mencari celah di pertahanan Australia.
Iklan untuk Anda: Diabetes Mulai Terasa di Kaki? Segera Lakukan Metode Ini Bertahap
Advertisement by
Sayangnya Denmark sering melakukan kesalahan umpan saat memasuki pertahanan Australia.
Denmark sudah menemukan celah di pertahanan sisi kiri Australia.
Memasuki menit ke-18, Denmark terus menggempur pertahanan Australia dengan mengandalkan sayap-sayap cepatnya.
Namun, penyelesaian akhir Denmark belum berbuah manis.
Sedangkan Australia memilih untuk bermain bertahan dan menunggu Denmark melakukan kesalahan.
Mengingat, Australia hanya butuh hasil imbang dari Denmark untuk lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.
(*)
Artikel ini telah tayang di TribunWow.com dengan judul Hasil Australia Vs Denmark, Eriksen dkk Nangis, Socceroos Lolos 16 Besar Piala Dunia 2022
# Piala Dunia 2022 # Timnas Australia # Cristian Eriksen
Sumber: TribunWow.com
Olahraga
Reaksi Sedih Erick Thohir Seusai Lihat Timnas Indonesia Dibantai Australia di Kualifikasi Pildun
Jumat, 21 Maret 2025
Olahraga
Tagar #KLUIVERTOUT Menggema di Media Sosial Seusai Debut Pahit Bersama Timnas Indonesia
Kamis, 20 Maret 2025
LIVE SCORE
LIVE SCORE: Pertandingan Australia VS Indonesia Kualifikasi Piala Dunia 2026
Kamis, 20 Maret 2025
HOT TOPIC
H-1 Pertandingan: Prediksi Timnas Sepak Bola Indonesia VS Australia, 3 Pemain Squad Garuda Absen?
Rabu, 19 Maret 2025
Olahraga
Skenario Timnas U17 Indonesia Lolos ke Piala Asia U17 2025, Harus Menang Hadapi Australia?
Minggu, 27 Oktober 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.