Olahraga
Christiano Ronaldo & Manchester United Resmi Akhiri Kerja Sama, ke mana Ronaldo seusai Piala Dunia?
TRIBUN-VIDEO.COM - Tak hanya Cristiano Ronaldo, sosok ini menjadi bakal menjadi pemain tanpa klub seusai Piala Dunia 2022 berakhir.
Dilansir TribunWow.com, Cristiano Ronaldo yang menjadi kapten Timnas Portugal di Piala Dunia 2022 tersebut diketahui berulah jelang ajang empat tahunan tersebut.
Cristiano Ronaldo yang jarang mendapat menit bermain di Manchester United malah membongkar keburukan timnya tersebut saat diwawancarai wartawan Inggris, Piers Morgan.
Alhasil, Manchester United akhirnya mengambil langkah tegas kepada seorang Cristiano Ronaldo jelang bergulirnya laga perdana Timnas Portugal di Piala Dunia 2022.
Di pertengahan Piala Dunia 2022 ini, Cristiano Ronaldo resmi dilepas oleh Manchester United sebagai buntut dari tindakannya yang dinilai merugikan klub asal Manchester tersebut.
Dilansir TribunWow.com dari akun Instagram Manchester United, Rabu (23/11/2022), Cristiano Ronaldo resmi didepak oleh klub berjuluk Setan Merah tersebut.
"Cristiano Ronaldo is to leave Manchester United by mutual agreement, with immediate effect. The club thanks him for his immense contribution across two spells at Old Trafford."
"(Cristiano Ronaldo akan meninggalkan Manchester United dengan kesepakatan bersama, dengan segera. Klub berterima kasih kepadanya atas kontribusinya yang luar biasa di dua mantra di Old Trafford,-red)," tulis ofisial Manchester United.
Baca: Buntut Insiden Banting Ponsel Anak-anak seusai Laga, Cristiano Ronaldo Terima Sanksi dari FA
Alhasil, Cristiano Ronaldo kini berstatus pemain tanpa klub yang berlaga di Piala Dunia 2022 mendatang.
Namun, di gelaran Piala Dunia 2022 ini, tak hanya Cristiano Ronaldo saja pemain yang bakal berstatus tanpa klub yang bermain di ajang empat tahunan tersebut.
Dilansir TribunWow.com dari Transfermarkt, striker veteran Uruguay, Luis Suarez bakal menyusul Cristiano Ronaldo sebagai pemain yang bakal berstatus bebas transfer seusai gelaran Piala Dunia 2022.
Saat ini, Luis Suarez tercatat masih berseragam pemain dari klub Uruguay, yakni Nacional.
Namun, kontrak Luis Suarez bersama Nacional bakal berakhir pada 31 Desember 2022 dan hingga saat ini, pemain berjuluk El Pistolero tersebut telah memutuskan untuk tak memperpanjang kontraknya bersama klub pertamanya tersebut.
Jelang Piala Dunia 2022 dimulai, Luis Suarez belum menentukan kemana kah ia akan berlabuh dan melanjutkan kariernya sebagai pesepakbola.
Baik Cristiano Ronaldo dan Luis Suarez diyakini bakal tampil jor-joran di gelaran Piala Dunia 2022 demi menarik perhatian klub-klub besar Eropa dan juga dunia.
Baca: Momentum Timnas Portugal Selamatkan Citra Cristiano Ronaldo Lewat Piala Dunia 2022
Piala Dunia 2022 sendiri bakal berakhir pada 18 Desember 2022 dan diyakini seusai ajang empat tahunan tersebut, baik Cristiano Ronaldo dan Luis Suarez bakal sibuk mencari pelabuhan baru di sisa musim 2022/2023.
Cristiano Ronaldo dan Luis Suarez sendiri bakal bertemu satu sama lain di Grup H Piala Dunia 2022.
Dilansir TribunWow.com, Uruguay bakal bertemu Portugal di Lusail Iconic Stadium, Qatar, pada Selasa (29/11/2022) mendatang.
Cristiano Ronaldo tentunya ingin mengerahkan segala kemampuannya demi memenangkan Piala Dunia di edisi terakhirnya bersama Portugal.
Sedangkan Luis Suarez tentunya ingin membawa negaranya melaju jauh di ajang Piala Dunia 2022 mendatang.
Menarik untuk dinantikan bagaimana kiprah dari Cristiano Ronaldo dan Luis Suarez di Piala Dunia 2022 mendatang.
Artikel ini telah tayang di TribunWow.com dengan judul Tak Hanya Cristiano Ronaldo, Bintang Uruguay Ini Bakal Berstatus Tanpa Klub seusai Piala Dunia 2022
# Cristiano Ronaldo # Piala Dunia # Manchester United # Portugal
Sumber: TribunWow.com
TRIBUN VIDEO UPDATE
Jadi Tuan Rumah Pesta Sepak Bola, Presiden AS Perbolehkan Demo Pro-Palestina selama Piala Dunia 2026
3 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.