HOT TOPIC
Pengantar Peti Jenazah Anggota TNI AU Enggan Jelaskan terkait Penyebab Tubuh Jasad yang Penuh Luka
TRIBUN-VIDEO.COM - Anggota TNI AU yang bertugas mengantarkan peti jenazah Prada Indra, enggan jelaskan soal penyebab luka di tubuh Prada Indra.
Prada Indra diduga tewas dianiaya 4 rekannya sesama prajurit TNI AU saat bertugas di Papua.
Jenazah tiba di rumah duka setelah diantar oleh Kasat Koopsud III Biak, Mayor Adm TNI AU Riyanto.
Hal itu disampaikan oleh kakak perempuan Prada Indra, Rika Wijaya, Rabu (23/11/2022).
Baca: BMKG & TNI AU Tabur 29 Ton Garam di Langit Bali saat KTT G20, Pesawat Cassa 212 & CN 295 Dikerahkan
Saat jenazah tiba, keluarga langsung membuka paksa peti dan menemukan jasad penuh dengan luka.
Rika mengatakan Mayor Adm TNI AU Riyanto mengaku tak bisa menjelaskan soal kondisi jenazah.
Kepada keluarga, dirinya berdalih tidak punya kewenangan untuk menjelaskan soal luka tersebut. (Tribun-Video.com/Kompas.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Pengantar Jenazah Tolak Jelaskan Penyebab Tubuh Prada Indra Wijaya Penuh Luka dan Berdarah
# HOT TOPIC # peti jenazah # TNI AU # Biak
Reporter: Umi Wakhidah
Video Production: Dedhi Ajib Ramadhani
Sumber: Kompas.com