Senin, 12 Mei 2025

Sinopsis dan Jadwal Film

Sinopsis Noktah Merah Perkawinan, Film Bioskop Indonesia yang Dibintangi Oka Antara & Marsha Timothy

Selasa, 22 November 2022 11:34 WIB
TribunnewsWiki

TRIBUN-VIDEO.COM - Noktah Merah Perkawinan adalah film asal Indonesia garapan sutradara Sabrina Rochelle Kalangie.

Film ini diadaptasi dari sinetron berjudul sama yang tayang pada tahun 1996—1998 karya sutradara Buce Malawau. (1)

Noktah Merah Perkawinan tayang di bioskop seluruh Indonesia mulai tanggal 15 September 2022.

Film bergenre drama ini dibintangi oleh Oka Antara, Marsha Timothy, dan Sheila Dara Aisha sebagai pemeran utama. (2)

Film Noktah Merah Perkawinan
Deretan pemain film Noktah Merah Perkawinan dalam jumpa pers perilisan Poster dan Trailer di XXI Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (28/7/2022). (Kompas.com/Revi C Rantung)

Baca: Sinopsis Film Men In Black: International, Aksi Tessa Thompson Jadi Agen Rahasia

SINOPSIS 

Film Noktah Merah Perkawinan berkisah tentang hubungan sepasang suami istri, yakni Ambar (Marsha Timothy) dan Gilang (Oka Antara).

Hubungan keduanya mulai memasuki masa-masa kekecewaan atas berbagai hal dalam pernikahan.

Ambar dan Gilang telah sebelas tahun menikah dan memiliki dua orang anak bernama Bagas dan Ayu.

Gilang bekerja sebagai landscape architect, sedangkan Ambar adalah ibu rumah tangga yang berusaha menyibukkan diri dan mencari kedamaian dengan mengajar workshop keramik.

Dari sanalah Ambar berkenalan dengan Yuli (Sheila Dara) yang menjadi salah satu murid di kelasnya.

Hubungan Gilang, Ambar, dan Yuli menjadi semakin rumit setelah Gilang mengerjakan projek taman milik Kemal (Roy Sungkono) yang merupakan pacar Yuli.

Keberadaan Yuli membawa kenyamanan yang sudah lama hilang bagi Gilang, begitu pula sebaliknya.

Yuli sadar bahwa dia telah jatuh cinta kepada Gilang, suami Ambar.

Mengetahui hal tersebut, Ambar kecewa dan mempertanyakan apakah pernikahannya memang pantas untuk diselamatkan.

Menurutnya cinta saja tidak akan pernah cukup untuk mempertahankan sebuah hubungan. (1)

Baca: Sinopsis Film Sri Asih: Kala Pevita Pearce Perankan Superhero Wanita Asal Indonesia

PEMERAN

Oka Antara sebagai Gilang

Marsha Timothy sebagai Ambar

Sheila Dara sebagai Yuli

Roy Sungkono sebagai Kemal

Ratna Riantiarno

Nazyra C. Noer

Nungki Kusumastuti

Jaden Ocean

Alleyra Fakhira

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/YUSTICA)

Artikel ini telah tayang dengan judul FILM - Noktah Merah Perkawinan (2022)

# Sinopsis  # Noktah Merah Perkawinan # Film  # Oka Antara 

Editor: Dimas HayyuAsa
Video Production: Riko Pulanggeni
Sumber: TribunnewsWiki

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved