Rabu, 14 Mei 2025

Terkini Nasional

Ini Alasan Presiden Jokowi Menyebut Presiden China Xi Jinping sebagai 'Kakak Besar'

Kamis, 17 November 2022 16:37 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggelar pertemuan bilateral dengan Presiden China, Xi Jinping seusai penutupan KTT G20 di Bali,Rabu, 16 November 2022.

Seusai menyaksikan uji coba kereta cepat lewat streaming, Jokowi dan Xi Jinping menggelar pertemuan bilateral didampingi delegasi masing-masing.

Dalam kesempatan tersebut Presiden Jokowi menyampaikan secara langsung ucapan selamat kepada Presiden Xi Jinping yang terpilih kembali menjadi Sekretaris Jenderal Partai Komunis China.

Baca: Momen Jokowi dan Xi Jinping Nobar Uji Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung saat KTT G20 di Bali

Ia bahkan tak segan menyebut Xi Jinping dengan sebutan 'Kakak Besar'.

Terkait dengan proyek kereta cepat, Jokowi yakin akan segera rampung tahun depan.

Baca: Penampakan Kereta Cepat Jakarta-Bandung, akan Jalani Uji Coba pada 16 November 2022

Sementara itu Xi Jinping menyampaikan selamat kepada Jokowi yang telah berhasil menggelar KTT G20 di Bali.

Xi Jinping mengatakan Indonesia telah berkontribusi pada tata kelola global dan pemulihan ekonomi.

Ia juga menyampaikan posisi penting Indonesia bagi China.

Xi Jinping menyebut Jokowi merupakan pemimpin negara pertama yang diterimanya seusai Pandemi Covid-19.

# Jokowi # Xi Jinping # Presiden # Indonesia # China

Baca berita lainnya terkait Xi Jinping

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Alasan Jokowi Menyebut Presiden China Xi Jinping Sebagai 'Kakak Besar'

Video Production: Khoerunnisak
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Jokowi   #Xi Jinping   #Presiden   #Indonesia   #China

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved