Kamis, 15 Mei 2025

Terkini Nasional

Penampilan Pemimpin Dunia Pakai Batik saat Makan Malam KTT G20 di Taman Budaya GWK Bali

Selasa, 15 November 2022 22:14 WIB
Kompas.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Sejumlah pemimpin negara yang hadir dalam jamuan makan malam alias welcoming dinner KTT G20 tampak mengenakan busana batik pada Selasa (15/11/2022).

Jamuan makan malam KTT G20 kali ini digelar di Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana (GWK), Badung, Bali.

Masing-masing mereka tampak mengenakan batik dengan motif dan warna yang berbeda-beda.

Misalnya, Presiden India Narendra Modi tampak memakai kemeja batik warna ungu, Perdana Menteri (PM) Jepang Fumio Kishida mengenakan kemeja batik warna hijau tocsa, dan Presiden China Xi Jinping berbusana batik warna biru.

Baca: Pidato di KTT G20, Zelensky Minta agar Perang Dihentikan dan Tuntut Ganti Rugi Rusia

Sementara itu, lain dengan yang lain, Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman (MBS) dan Presiden Uni Emirat Arab (UEA) Mohammed bin Zayed Al Nahyan (MBZ) kompak berpenampilan seperti biasanya.

Pantauan Kompas.com dari siaran langsung jamuan makan malam KTT G20, MBZ datang memakai baju putih dengan penutup kepala, seperti yang biasa dia pakai dalam berbagai acara resmi.

MBS juga memakai pakaian tradisional yang juga kerap dia pakai saat acara- acara resmi.

Sejauh pengamatan Kompas.com, Presiden AS Joe Biden tidak tampak menghadiri jamuan makan malam.

Baca: PM Kanada Justin Trudeau, Tamu Penting Hadiri KTT G20 dengan Posisi Pin Terbalik

Sementara itu, Presiden Joko Widodo atau Jokowi selaku tuan rumah KTT G20 memakai pakaian adat Bali saat jamuan makan malam.

Pakaian adat Bali yang dipakainya terdiri dari penutup kepala warna merah marun-emas rompi hitam dan kain berwarna merah marun.

Dari konferensi pers sebelumnya, Menteri Pariwisata Sandiaga Uno menyampaikan bahwa para delegasi KTT G20 akan diberikan pilihan untuk memakai baju yang telah disiapkan oleh panitia penyelenggara.

"Ada pakaian adat dan pakaian nasional yang disiapkan. Untuk lainnya, tunggu saja akan ada surprise, kata Sandiaga pada konferensi pers di Media Center G20, Bali International Convention Center (BICC), Selasa.

(*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Penampilan Pemimpin Dunia Pakai Batik Saat Makan Malam KTT G20, Putra Mahkota Arab Tetap Berjubah..."

# batik # GWK # Bali # KTT G20

Editor: Fitriana SekarAyu
Video Production: Muh Rosikhuddin
Sumber: Kompas.com

Tags
   #batik   #GWK   #Bali   #KTT G20

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved