Travel
Borobudur Marathon 2022 Segera Digelar, Tempat Wisata Candi Borobudur Tetap Buka untuk Wisatawan
TRIBUN-VIDEO.COM - Tribunners, pada Sabtu (12/11/2022), di Kawasan Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, terdapat gelaran menarik.
Yakni Event Borobudur Marathon 2022, Tribunners.
Meski digunakan untuk event ini, anda yang berencana untuk liburan kawasan wisata Candi Borobudur tak perlu khawatir.
Sebab wisata Candi Borobudur akan tetap buka selama event berlangsung.
Hanya saja akan ada perubahan jam buka dan layanan loket.
Di mana layanan operasional tiket ini akan dibuka mulai pukul 09.30 hingga 17.00 WIB.
Sementara untuk kawasan Halaman Candi Borobudur dibuka mulai pukul 09.30 hingga 17.00 WIB.
Baca: Pretty Sihite jadi yang Tercepat dalam Ajang Borobudur Marathon 2022 Kategori Elite Race Putri
"Sehubungan dengan adanya Event Borobudur Marathon di Taman Wisata Candi Borobudur, maka:
"Layanan operasional tiket pukul 09.30 hingga 17.00 WIB dan Kunjungan di Pelataran atau Halaman Candi Borobudur pada pukul 09.30-17.00 WIB"
Diketahui sebelumnya, Candi Borobudur memiliki bangunan megah yang dilengkapi dengan 1.460 relief di setiap sudut candi.
Candi Borobudur juga dilengkapi dengan ratusan stupa sebanyak 504, di mana bangunannya berbentuk punden berundak 10 tingkat.
Dulunya, stupa dan relief itu sering dijadikan latar belakang berfoto.
Namun kini pengunjung hanya bisa berfoto dari halaman taman Candi Borobudur dan memperlihatkan bangunan megah candi tersebut.
Saat ini lapisan pudel dan halaman candi juga tengah proses pembenahan.
Baca: Sukseskan Borobudur Marathon 2022, Penyelenggara Siapkan Fasilitas Shuttle Bus, Simak Cara Pesannya
Pasalnya pembenahan area ini dilakukan untuk mengembalikan kondisi keterawatan halaman zona 1 Candi Borobudur yang mengalami kerusakan.
Selain itu langkah ini juga dilakukan untuk mewujudkan keterawatan (state of conversation) Candi Borobudur sebagai Situs Warisan Dunia (World Heritage Sites).
Meski demikian keindahan Candi Borobudur bisa anda nikmati hanya dengan membayar tiket masuk sebesar Rp 50 ribu untuk usia di atas 10 tahun.
Sedangkan untuk usia 3-10 tahun dibanderol dengan harga Rp 25 ribu saja per orang.
Tiket masuk Candi Borobudur ini bisa anda dapatkan secara online.
Yakni melalui website resmi Candi Borobudur di laman https://borobudurpark.com/temple/borobudur/.
Perlu anda ketahui, sebelum melakukan pemesanan tiket, anda juga perlu mengisikan kunjungan untuk turis "lokal" atau "asing".
Baca: Universitas Indonesia Gunakan Nama Tokoh Pewayangan di Shell Eco-marathon 2022
Kemudian klik 'OK' dan memilih tanggal/waktu kunjungan dan jumlah tiket yang akan dipesan.
Setelah itu, di kolom bagian bawah akan langsung muncul harga tiket yang anda pesan, lalu masukkan dalam keranjang dan teruskan pemesanan hingga transaksi pembayaran.
Untuk lokasinya, Candi Borobudur berada di Jalan Badrawati, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.
Tepatnya lokasi Candi Borobudur ini bisa anda tempuh selama 1 jam lebih 12 menit perjalanan dari Bandara Internasional Adisutjipto atau sekira 44 kilometer.
Menariknya, untuk menuju ke Candi Borobudur ada beberapa transportasi yang bisa anda pilih.
Mulai dari kendaraan pribadi baik itu motor maupun mobil, bus, maupun ojek online.
(Tribun-Video.com/TribunTravel.com)
Artikel ini telah tayang di TribunTravel.com dengan judul Event Borobudur Marathon 2022 Digelar Akhir Pekan Ini, Cek Jam Buka Terbaru Candi Borobudur
Sumber: TribunTravel.com
Terkini Nasional
Bali Disorot Media Asing Usai Gelap Gulita, Presiden Prabowo Langsung Minta Maaf
7 hari lalu
Viral News
LIVE: Wisatawan Asal China Hilang saat Menyelam di Pulau Kakaban Kaltim, Tim Pencari Dikerahkan
Jumat, 2 Mei 2025
Live Update
Bandara HAS Hanandjoeddin Bertatus Baru, Dinas Pariwisata Gercep Susun Strategi Menggaet Wisatawan
Rabu, 30 April 2025
Nasional
Pengunjung Temukan Harga Tiket Ditambal Taman di Bogor Jadi Lebih Mahal, Ini Harga Aslinya
Selasa, 29 April 2025
Live Update
Libur Panjang Jumat Agung, Bandara Ngurah Rai Melayani 281 Ribu Penumpang Domestik & Internasional
Kamis, 24 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.