Rabu, 14 Mei 2025

Terkini Nasional

Anak Keluarga di Kalideres Diduga 2 Minggu Hidup dengan Mayat sebelum Tewas, Terungkap Bukti Baru

Minggu, 13 November 2022 13:10 WIB
TribunWow.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Wanita berinisial DF (42) korban meninggal dari tragedi penemuan jasad keluarga di Citra Garden, Kalideres Jakarta Barat, diduga sempat hidup bersama 3 jasad lainnya.

Hal ini diketahui dari waktu kematian korban yang ternyata berbeda-beda.

Selain itu, juga ditemukan bubuk kapur barus di tiga jasad lain yang sudah mengering.

Sebagaimana diketahui empat anggota keluarga tersebut terdiri dari sang ayah RG (71), saudaranya BG (68), kemudian istrinya RM (68), dan putrinya DF (42).

Baca: Tanggapan Wali Kota terkait Sekeluarga Tewas di Kalideres: Bukan Berarti Tidak Punya Pangan

RG, BG dan RM disebut sudah meninggal selama 3 minggu, sementara DF yang ditemukan dalam posisi duduk di ruang tamu, baru seminggu lalu tiada.

Tetangga korban bernama Alvaroy Roy (33), mengatakan ada bubuk kapur barus yang ditemukan polisi di sekitar jasad RG, RM dan DF yang mengering.

Baca: Satu Keluarga di Kalideres Ditemukan Tewas Misterius, Wali Kota Jakbar: Meninggal di Waktu Berbeda

Sementara, bau tak sedap tercium dari jasad DF yang masih dalam kondisi basah.

Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Pasma Royce menekankan tak ada sisa bercak darah dan rumah tampak rapi tanpa ada satu barang pun yang dicuri. (*)

Artikel ini telah tayang di TribunWow.com dengan judul Anak Keluarga di Kalideres Diduga 2 Minggu Hidup dengan Mayat sebelum Tewas, Terungkap Bukti Berikut

# Kalideres # Jakarta Barat # jasad # polisi # Kapolres Metro Jakarta Barat # Kombes Pol Pasma Royce

Video Production: Muh Rosikhuddin
Sumber: TribunWow.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved