PIALA DUNIA 2022
Keputusan Pelatih Tite Panggil Dani Alves untuk Piala Dunia 2022 Tuai Polemik, Kini Dapat Kritikan
TRIBUN-VIDEO.COM - Suatu polemik terjadi kepada Timnas Brasil terkait keputusan pelatih Tite memanggil bek veteran Dani Alves untuk Piala Dunia Qatar 2022.
Dani Alves yang kini berusia 39 tahun akan menjadi bagian dari 26 pemain Timnas Brasil yang bakal beraksi untuk memperebutkan makhota pertama mereka sejak 2002.
Pemain yang kini memperkuat PUMAS Unam di Liga Meksiko tersebut akan bersaing dengan Danilo untuk memperebutkan posisi bek kanan.
Baca: Piala Dunia 2022: Pelatih Timnas Brasil Jelaskan Alasannya Memilih Martinelli: Dia Winger Agresif
Namun, keputusan Tite memberi tiket ke Alves langsung dipertanyakan di Brasil. Reaksi kurang positif datang dari publik dan media negeri Samba tersebut.
Kritik datang karena Alves sudah satu setengah bulan tak bermain di level kompetitif karena klubnya karena PUMAS gagal lolos ke babak playoff final Liga Meksiko.
Tite bahkan langsung "ditembak" oleh media setempat di sesi konferensi pers pengumuman skuad pada hari Senin tersebut.
Sang pelatih sendiri dilaporkan "kaget" terhadap oposisi keras terhadap pemanggilan Alves.
Ia pun melakukan pembelaan terhadap keputusannya tersebut. "Kami tak memanggil siapapun hanya berdasarkan persahabatan," ujarnya seperti dikutip dari Terra.com.
"Dani berada di kondisi fisik sama seperti ketika ia membantu Brasil memenangi emas di Olimpiade Tokyo tahun lalu."
Tite mengabarkan, Alves telah berlatih bersama tim Barcelona B sejak 12 Oktober demi meningkatkan kondisi fisiknya.
Brasil Hal tersebut dipertegas oleh Pelatih fisik CBF Fabio Mahseredjian.
Baca: Roberto Firmino Tetap Dukung Timnas Brasil Menuju Piala Dunia 2022 Meski Tak Masuk Skuad
"Dani sempat berada di level tenaga dan kekuatan rendah," ujarnya,"
Pada 8 Agustus kami minta dia meningkatkan kondisi tubuh.
Kami melihat kondisinya di Barcelona beberapa hari lalu dan melihat perkembangan bagus."
Pemanggilan Dani Alves sendiri disambut baik oleh penyerang muda Brasil, Rodrygo.
Pemain Real Madrid tersebut senang dengan kehadiran Alves yang ia nilai merupakan sosok senior yang selalu murah memberikan ilmu kepada junior-juniornya.
"Kehadirannya di tim penting," tutur Rodrygo. "Selain kualitas bermainnya, dia punya aspek kepemimpinan yang dibutuhkan grup.
Dia salah satu juara terbaik di dunia sepak bola." "Dirinya juga kepribadian yang baik untuk tim ini."
Dani Alves memiliki 124 caps bagi Timnas Brasil sejak pertama melakoni debutnya pada 2006. Ia akan bermain di Piala Dunia keempatnya di Qatar nanti.
Sebelum ini, Dani Alves telah bermain di lima edisi Copa America dengan menjadi juara pada edisi 2007 dan 2019.
Sepanjang kariernya, Dani Alves telah memenangi 43 trofi di level senior bagi klub dan negaranya.
Torehan itu menjadikannya pesepak bola pria paling sukses sepanjang seajrah.
# Tite # Dani Alves # Piala Dunia 2022 # Qatar
Baca berita lainnya terkait Piala Dunia 2022
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Polemik Pemanggilan Dani Alves ke Timnas Brasil, Tite Sampai Kaget
Sumber: Kompas.com
TRIBUN VIDEO UPDATE
Edan Alexander Dibebaskan, Mesir dan Qatar Nilai sebagai Sinyal Perdamaian dari Hamas
1 hari lalu
Tribunnews Update
Qatar-Mesir Sambut Baik Keputusan Hamas Bebaskan Sandera AS-Israel: Sinyal Positif menuju Perdamaian
2 hari lalu
Tribun Video Update
Edan Alexander Dibebaskan, Mesir dan Qatar Nilai sebagai Sinyal Perdamaian dari Hamas
2 hari lalu
Tribunnews Update
Mesir dan Qatar Sambut Baik Keputusan Hamas Bebaskan Tawanan Edan Alexander: Sinyal Berdamai
2 hari lalu
Tribun Video Update
Ketegangan Meningkat, Israel & Qatar Berpotensi Konflik? Saling Lontarkan Tuduhan Lakukan Sabotase
Minggu, 4 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.