BREAKING NEWS
LIVE: Sidang Pemeriksaan Saksi Ferdy Sambo dan Putri, Keluarga Brigadir J Jadi Saksi Persidangan
TRIBUN-VIDEO.COM - Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi akan bertemu dengan keluarga Brigadir Yosua Hutabarat dalam sidang yang diagendakan berlangsung di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (1/11/2022).
Diketahui hari ini, Pengadilan Negeri Jakarta Selatan mengagendakan sidang perkara pembunuhan berencana terhadap Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J dengan agenda pemeriksaan saksi atas terdakwa Ferdy Sambo.
Selain itu, akan ada juga sidang perkara pembunuhan berencana terhadap Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J dengan agenda pemeriksaan saksi atas terdakwa Putri Candrawathi.
Serta, akan juga digelar sidang perkara penghalangan penyidikan atau obstruction of justice kasus pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J dengan agenda tanggapan Jaksa Penuntut Umum (JPU) atas nota keberatan atau eksepsi terdakwa Arif Rachman Arif.
Baca: Kesaksian ART: Putri Candrawathi Gelar Makan Bersama seusai Brigadir J Tewas Ditembak
Dalam sidang sebelumnya Rabu (26/10/2022), Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan menolak eksepsi atau nota keberatan penasihat hukum terdakwa Ferdy Sambo.
Sehingga, hakim meminta Jaksa Penuntut Umum (JPU) untuk melanjutkan pemeriksaan perkara dugaan pembunuhan berencana Brigadir Brigadir J.
Majelis Hakim memerintahkan jaksa untuk menghadirkan 12 saksi pada persidangan berikutnya yang digelar pada Selasa, 1 November 2022.
"Dengan demikian kami memerintahkan jaksa penuntut umum untuk menghadirkan seluruh saksi pada persidangan yang akan datang. Kita tunda pada hari Selasa tanggal 1 November 2022 pukul 09.30 WIB, dengan agenda pemeriksaan 12 orang saksi," kata Hakim Ketua, Wahyu Iman Santosa.
Adapun Majelis Hakim menerangkan bahwa seluruh saksi yang dihadirkan di persidangan berikutnya sama seperti pada sidang untuk terdakwa Richard Eliezer alias Bharada E, yakni mengutamakan kesaksian keluarga korban Brigadir J.
"Jadi masih seputar keluarga korban yang kita periksa, ada 12 orang kemarin," kata hakim.
Sementara itu, Pejabat Humas Pengadilan Negeri Jakarta Selatan Djuyamto menerangkan membenarkan jika Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi akan bertemu keluarga Brigadir J pada Selasa (1/11/2022).
"Informasinya seperti itu (Sambo-Putri bertemu keluarga Brigadir J)," kata Djuyamto kepada Tribunnews.com, Sabtu (29/10/2022).
Meski begitu, Djuyamto belum bisa memastikan apakah pertemuan antara mereka akan dilakukan atau tidak.
"Nanti dilihat saja kepastiannya pada saat sidang," ungkapnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi akan Bertemu Langsung Keluarga Brigadir J dalam Sidang Hari Ini
Baca: Susi ART Ferdy Sambo Kuliti Diri Sendiri di Persidangan, Keterangan BAP Berbeda: Bisa Kena Pasal 174
# Ferdy Sambo # Putri Candrawathi # Brigadir J # Pengadilan Negeri Jakarta Selatan
Sumber: Tribunnews.com
Nasional
PENAMPAKAN Mobil Mewah yang Disita Kejagung dalam Kasus Suap Ketua PN Jaksel, Lexus hingga Ferrari
Minggu, 13 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Rekam Febri Diansyah yang Sempat Jadi Rival Ronny di Kasus Ferdy Sambo, Kini Bersatu Bela Hasto
Kamis, 13 Maret 2025
Viral News
Dulu Jadi Rival dalam Kasus Ferdy Sambo, Kini Ronny Talapessy dan Febri Diansyah Kompak Bela Hasto
Kamis, 13 Maret 2025
VIRAL NEWS
Sidang Praperadilan Hasto Ditunda Gara-gara KPK Absen, Maqdir Ismail: Diharapkan Bukan Akal-akalan
Senin, 3 Maret 2025
VIRAL NEWS
LIVE: KPK Tak Hadiri Sidang Perdana Praperadilan Jilid II Hasto, Pengacara Harap Bukan Akal-akalan
Senin, 3 Maret 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.