Tragedi Pesta Halloween Itaewon
Tewaskan Ratusan Korban, Petugas Dirikan Kamar Mayat Darurat di Dekat TKP Pesta Halloween Itaewon
TRIBUN-VIDEO.COM - Pesta Halloween Itaewon mengakibatkan ratusan orang dinyatakan tewas.
Akibatnya petugas medis mendirikan kamar mayat darurat di sebuah gedung yang berdekatan dengan tempat kejadian.
Tragedi yang menewaskan ratusan orang itu terjadi di Distrik Itaewon, pada pukul 22.20 waktu setempat pada Sabtu lalu.
Terdapat sekitar 100.000 orang memadati gang-gang sempit di Itaewon untuk merayakan Halloween.
Baca: Korban Pesta Halloween Itaewon Rata-rata Berusia 20-an, Korban Mengalami Kesulitan Bernafas
Orang-orang berebut agar bisa keluar dari kerumunan hingga menyebabkan orang terinjak-injak.
Paramedis kewalahan dengan banyaknya korban hingga meminta warga yang melintas untuk memberi pertolongan pertama.
Seorang saksi mata menyebutkan bahwa petugas mendirikan kamar mayat darurat di dekat lokasi kejadian.
Sekitar 40 mayat kemudian ditandu dan dipindahkan ke fasilitas pemerintah untuk kemudian diidentifikasi. (Tribun-Video.com/Kompas.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Tragedi Pesta Halloween Itaewon di Korea Selatan, 149 Orang Tewas di Gang Sempit
# Pesta Halloween # Itaewon # Seoul # Korea Selatan # kamar mayat
Reporter: Umi Wakhidah
Video Production: Okwida Kris Imawan Indra Cahaya
Sumber: Kompas.com
Sinopsis dan Jadwal Film
Sinopsis Our Written Seoul, Drama Korea Terbaru Park Bo Young, Dua Saudara Kembar Tukar Identitas
6 hari lalu
Sinopsis dan Jadwal Film
Sinopsis Film Holy Night, Demon Hunters Dibintangi Ma Dong Seok dan Seohyun, Sudah Tayang di Bioskop
7 hari lalu
Kabar Selebriti
Rela Habiskan Uang Ratusan Juta, Jordi Onsu Blak blakan Akui Operasi Plastik Hidung di Korea Selatan
Minggu, 4 Mei 2025
Musik
Lirik Lagu Seoul City - JENNIE, Trending YouTube: In Seoul City, I See Your Soul, Seoul City
Senin, 28 April 2025
Olahraga
Megawati Sukses Buat Yeum Hye-seon Terpana! Luluhkan Hati Kapten Red Sparks usai Hengkang dari Korea
Kamis, 24 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.