Kabar Selebriti
Kabar Duka, Ayah Tantri Band Kotak Meninggal Dunia, Sering Bolak Balik RS: Tenang ya Pah
TRIBUN-VIDEO.COM - Kabar duka, ayah Tantri Kotak, Dally Syanabar, meninggal dunia hari ini Sabtu (29/10/2022).
Kabar duka datang dari vokalis band Kotak, Tantri Syalindri.
Sang ayah, Dally Syanabar meninggal dunia hari ini Sabtu (29/10/2022).
Dally Syanabar menghembuskan nafas terakhir dini hari saat berada di rumah sakit.
Kabar tersebut diketahui dari unggahan terbarunya di Instagram.
Di sana, Tantri membagikan sebuah tulisan berlatar hitam.
"Inna lillahi wa inna ilaihi Rojiun Allahumghfirlaha warhamha wa'afiha wafuanha,
Telah meninggal dunia Ayah, Kakek, tersayang kami H. Dally Syambas bin syambas hanafi pada hari Sabtu tanggal 29 Oktober 2022 jam 5.39 wib di RS Primaya," tulis Tantri.
Baca: Tantri Kotak Ungkapkan Hal Terberat yang Dialami saat Hidup: Hanya Menunggu dan Meminta Bantuan
Kesedihan tentu kini menyelimuti hari Tanti dan keluarga.
Ia pun meminta agar kesalahan ayahnya semasa hidup dapat dimaafkan.
"Mohon dibukakak pintu maaf sebesar-besarnya untuk beliau, Al-fatihah," terangnya.
Sebelum meninggal dunia, ayah Tanti memang sudah sering bolak-balik rumah sakit.
Kondisi kesehatan sang ayah semakin drop akibat jatuh hingga alami stroke.
Tantri pun di tengah kesibukannya sebagai penyanyi, harus merawat sang ayah juga.
Tantri sendiri sepertinya sudah siap mengikhlaskan kepergian sang ayah, jika nanti waktunya tiba.
Hal itu terlihat dari unggahannya beberapa waktu lalu.
Baca: Jadi Penggemar Kimbab Family, Tantri Kotak Sebut Ingin Bertemu di Indonesia: Mau ketemuu
Melihat kondisi ayahnya yang sangat lemah, Tantri langsung mengenang masa-masa ketika dirinya masih kecil.
"Rasanya baru kemarin ketika saya masih SD diajak papa keliling tangerang naik motor berburu kuliner, mainan terus dikasih kalimat penenang, 'Tantri, tenang ada papa'," kata Tantri.
"Waktu cepat sekali berlalu, sekarang papa tidak berdaya bahkan untuk menengokkan kepalanya ketika saya panggil dikasur ini.
Tapi restu dan doamu adalah bekal sepanjang hidup Tantri Pa. Sekarang boleh ya gantian Tantri yang menenangkan Papa "Tenang ya Pa, Tantri pasti bisa jaga diri kok, semoga nama terakhir yang papa berikan di kata terakhir betul jadi doa perjalanan Tantri, ICHLASARI yang artinya diusahakan untuk selalu ikhlas"," ucapnya.
(*)
Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul INNALILLAHI, Ayah Tantri Kotak Meninggal Dunia, Sempat Dirawat di RS Karena Terserang Stroke
Video Production: Lulu Adzizah F
Sumber: TribunStyle.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Alami Luka Berat, Sopir Truk yang Tabrak Angkot Rombongan Guru SD di Purworejo Meninggal Dunia
2 hari lalu
Live Update
2 Ayah di Gorontalo Cabuli Anak Kandung Sejak SD hingga Remaja, Pelaku Terancam 15 Tahun Bui
4 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Anggota DPR Gus Alam Meninggal Usai Kecelakaan, Ganjar hingga Taj Yasin Melayat di Rumah Duka
5 hari lalu
Live Tribunnews Update
Anggota DPR RI Gus Alam Meninggal Dunia Seusai Dirawat karena Kecelakaan di Tol Pemalang
5 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.