Olahraga
Peluang Ricky Kambuaya Hengkang dari Persib Bandung ke Terengganu FC
TRIBUN-VIDEO.COM - Gelandang anyar Persib Bandung, Ricky Kambuaya, dikabarkan tengah diminati klub asal Malaysia, yakni Terengganu FC.
Dilansir TribunWow.com, Ricky Kambuaya adalah pemain baru Persib Bandung di gelaran Liga 1 2022 yang direkrut dari Persebaya Surabaya.
Performa Ricky Kambuaya sendiri memang tengah meningkat semenjak berseragam Persebaya Surabaya di Liga 1 2021 lalu.
Tak hanya moncer di Persebaya Surabaya, prestasi seorang Ricky Kambuaya adalah berhasil membawa timnas Indonesia lolos ke Piala Asia 2023 mendatang.
Namun, adanya jeda Liga 1 2022 akibat tragedi Kanjuruhan membuat Ricky Kambuaya belum bisa menampilkan penampilan terbaiknya untuk Persib Bandung.
Dilansir TribunWow.com dari unggahan Instagram @ngapakfootball pada Rabu (26/10/2022), kabar diminatinya Ricky Kambuaya oleh Terengganu FC dapat diketahui.
"Klub Malaysia Terengganu FC berniat datangkan Ricky Kambuaya son, jika Liga 1 tidak ada kejelasan mungkin Ricky akan pindah son," tulis @ngapakfootball dalam unggahannya.
Tentunya, kehilangan Ricky Kambuaya akan menjadi lubang yang besar di lini tengah Persib Bandung musim ini.
Terlebih, Ricky Kambuaya berhasil menjadi motor serangan di Persib Bandung berkat duetnya bersama Marc Klok dan Beckham Putra.
Di gelaran Liga 1 2022 hingga pekan ke-11 ini, Ricky Kambuaya telah mencatatkan 8 pertandingan untuk Persib Bandung.
Dilansir TribunWow.com dari Transfermarkt, dalam 8 pertandingannya untuk Persib Bandung, Ricky Kambuaya telah berkontribusi dengan 1 assistnya.
Baca: 2 Sosok Penting Persib Bandung yang Berpotensi Dibajak Tim Terengganu FC hingga Liga Meksiko
Baca: Sempat Cedera, Ricky Kambuaya Persib Bandung Masih Diragukan Tampil Lawan Persija Jakarta
Ricky Kambuaya memang sukses menjadi jenderal lapangan tengah baru Persib Bandung di gelaran Liga 1 2022 ini.
Namun, Ricky Kambuaya kerap mendapatkan cedera saat membela Persib Bandung dan sempat absen dari Pangeran Biru dalam beberapa laga.
Peluang Ricky Kambuaya untuk hengkang dari Persib Bandung dan bergabung ke Terengganu FC di musim 2022/2023 ini terbilang bisa saja terjadi.
Ricky Kambuaya sendiri masih terikat kontrak yang cukup lama di Persib Bandung.
Dilansir TribunWow.com dari Transfermarkt, Ricky Kambuaya masih akan berseragam Persib Bandung hingga 31 Maret 2024 mendatang.
Berkat performa menanjak dari Ricky Kambuaya, gelandang tengah Persib Bandung tersebut kini memiliki nilai pasaran yang cukup tinggi, yakni Rp 4,78 miliar.
Ricky Kambuaya bisa saja hengkang dari Persib Bandung apabila Terengganu FC berhasil menebus sisa kontrak dari gelandang berusia 26 tahun tersebut di Pangeran Biru.
Terlebih, dengan belum jelasnya kapan kompetisi Liga 1 2022 akan bergulir, Ricky Kambuaya bisa saja meninggalkan Persib Bandung agar tetap bisa merumput.
Menarik untuk dinantikan nasib selanjutnya dari Ricky Kambuaya bersama Persib Bandung di Liga 1 2022 ini.
Profil Ricky Kambuaya (AMF/25 tahun)
Nama Lengkap : Ricky Kambuaya
Tanggal Lahir : 5 Mei 1996
Tempat Kelahiran : Sorong, Indonesia
Usia : 25 Tahun
Tinggi : 1,77 m
Kewarganegaraan : Indonesia
Posisi : Gelandang Serang/Attacking Midfielder
Kaki : kanan
Klub saat ini : Persib Bandung
Bergabung : 5 April 2022
Kontrak Berakhir : 31 Maret 2024
(TribunWow.com)
Artikel ini telah tayang di TribunWow.com dengan judul Gelandang Persib Bandung Ricky Kambuaya Masuk Radar Terengganu FC, Cek Peluang sang Pemain Hengkang
# persib # bandung # bobotoh # rickykambuaya # beritabola # liga1 #beritaterkini #beritaviral #beritaupdate
Host: Aulia Majid
VP: Lutfi Tursilowati N.A
Sumber: TribunWow.com
Regional
Persib Bandung Juara Liga 1, Bobotoh Tasikmalaya Pesta di Kawasan Hazet Rayakan Kemenangan
Selasa, 6 Mei 2025
Regional
Euforia Pemain Persib Bandung dan Bobotoh setelah Dipastikan Juara Liga 1: Bojan Hodak Cetak Sejarah
Selasa, 6 Mei 2025
Nasional
PERSIB MENANG! Dedi Mulyadi Langsung Lepas Baju Ikut Konvoi, Selebrasi di Atas Mobil Bareng Bobotoh
Selasa, 6 Mei 2025
Olahraga
Bangganya Nova Arianto Melihat Persib Bandung Jadi Juara Liga 1 2024-2025
Selasa, 6 Mei 2025
Liga 1
Barisan Mantan yang Beri Kode seusai Persib Bandung Juara, Ada Stefano Beltrame hingga Daisuke Sato
Selasa, 6 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.