Ultah Tribunnews
Meriahnya Perayaan Ultah ke-8 Tribunnews dari Peragaan Kostum hingga Dangdutan
Laporan Wartawan Tribunnews, Lendy Ramadhan
TRIBUN-VIDEO.COM - Perayaan ulang tahun Tribunnews berlangsung meriah.
Acara yang digelar di halaman kantor redaksi Tribunnews, Jalan Palmerah Selatan No. 3, Kamis (22/3/2018) itu penuh dengan hiburan, di antaranya, peragaan kostum olahraga oleh para awak Tribunnews hingga dandutan.
Acara dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Selamat Ulang Tahun, dan Mars Tribun.
Lalu dilanjutkan degnan sambutan para pejabat tinggi Tribunnews.
Pimpinan Redaksi (Pimpred) Tribunnews , Dahlan Dahi mengawali sambutan tersebut dengan menyatakan, bahwa Tribunnews hari ini tak hanya mengejar visitor website yang tinggi, tetapi juga telah menjadi kantor media yang menghasilkan keuntungan tinggi dalam grup KompasGramedia.
"Saya pikir penghasilan kita adalah yang tertinggi di Kompas Gramedia. Kita tidak hanya merayakan kemampuan kita menciptakan visitor, kita merayakan kemampuan kita menciptakan uang. Itu Tribunnews, hari ini," kata Dahlan Dahi.
Usai Pimred Tribunnews memberikan sambutan, Chief Executive Officer (CEO) Group of Media Kompas Gramedia, Andy Budiman melanjutkan.
Dalam sambutannya, Andy mengingatkan seluruh awak Tribunnews, "kita tidak cukup hanya menjadi nomer satu (dalam jumlah visitor), tetapi juga menjadi nomer satu dengan penuh kebanggaan."
Acara dilanjutkan dengan peragaan kostum olahraga yang dikenakan para awak Tribunnews.
Beragam kostum olahraga, Sumo, Sepak Bola, Free Fighting, hingga tinnju diperagakan para awak Tribunnews.
Gelak tawa pun pecah, selama peragaan kostum berlangsung, karena tingkah para awak Tribunnews saat memperagakan kostum tersebut.
Usai peragaan kostum selesai, acara dilanjutkan dengan dangdutan.
Para awak Tribunnews, tak membuang kesempatan untuk berjoget untuk menghilangkan penat diiringi lagu dangdut dalam format organ tunggal.
Acara ditutup dengan bernyanyi selamat ulang tahun dan tiup lilin kembali.
Turut hadir dalam acara tersebut, perwakilan Kepolisian Republik Indonesia (Polri), Kombes. Pol. Slamet Pribadi dan Menteri Perhubungan RI, Budi Karya. Sumadi.
Simak videonya di atas. (*)
Tonton juga:
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
CEO Tribun Network Dahlan Dahi Raih Penghargaan dari Wakil Presiden, Berperan Pengentasan Stunting
Jumat, 6 Oktober 2023
Kata CEO Tribun Network Dahlan Dahi Mengenai Penanggulangan Stunting
Kamis, 23 Maret 2023
Launching TribunSorong.com
CEO Tribun Network Dahlan Dahi Sebut Seluruh Daerah Termasuk Papua Punya Suara di Panggung Nasional
Kamis, 16 Maret 2023
Perjalan Karier Dahlan Dahi CEO Tribun Network, Ungkap Syarat Media Bebas Intervensi Pemilik Modal
Selasa, 21 Februari 2023
Merawat Kebhinekaan Indonesia Melalui Mata Lokal Ala CEO TribunNetwork Dahlan Dahi
Minggu, 19 Februari 2023
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.