Kamis, 15 Mei 2025

Terkini Daerah

Berita Solo Hari Ini : Nasib Apes Dialami Agus, Niat Jemput Istri tapi Mobilnya Tertimpa Pohon

Senin, 24 Oktober 2022 18:50 WIB
TribunSolo.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Nasib kurang mujur menimpa Agus, Senin (24/10/2022)

Mobil Daihatsu Terios berplat nomor B-1906-NMO yang dikendarainya tertimpa pohon tumbang di Jalan Kolonel Sutarto, Kelurahan/Kecamatan Jebres, Kota Solo.

Lokasinya lebih kurang 500 meter dari RSUD Dr Moewardi.

"Awalnya dari parkir kemudian mau putar balik. Tahu-thau gak sadar pohon tiba-tiba tumbang," kata Agus kepada TribunSolo.com.

Kejadiannya sekira pukul 14.30 WIB.

Agus ingin putar balik untuk menjemput anak dan istrinya yang sedang mengambil obat untuk kakaknya.

Baca: Perusahaan Ritel Terbesar di Asia, Lulu Hypermarket Akan Dibangun di Jebres Solo oleh UEA

Kakak Agus saat ini tengah dirawat di rumah sakit.

"(Saya tadinya) habis mengantar kakak sakit ke rumah sakit. Kemudian nunggu obat. Saya sendiri di dalam mobil," ujar dia

"Tadinya sama anak dan istri. Tapi anak dan istri saya sedang nunggu obat. Ini tadinya mau ke sana jemput," tambahnya.

Baca: Viral di Jebres Solo, Pria Pamerkan Alat Kelamin ke Mahasiswi, Kini Pelaku Digiring ke Mapolsek

Agus pun sempat terdiam di dalam mobil setelah pohon tumbang menimba atap kendaraannya.

"Saya nunggu orang datang, baru saya keluar dari pintu kiri, karena pintu kanan tidak bisa," ucap dia.

Agus belum bisa menafsir kerugian dan kerusakan pada mobil Terios-nya. Dari sekilas pandang, spion dekan setir sopir patah.

"Kemungkinan ini nanti saya bengkel di Bekasi saja. Karena anak saya mau sekolah," ujarnya.

(*)

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Nasib Apes Agus dari Bekasi : Jemput Istri di RSUD Moewardi Solo, Terios Miliknya Tertimpa Pohon

# mobil # Daihatsu Terios # pohon tumbang # Jebres # Solo

Editor: Fitriana SekarAyu
Video Production: Rizaldi Augusandita Muhammad
Sumber: TribunSolo.com

Tags
   #mobil   #Daihatsu Terios   #pohon tumbang   #Jebres   #Solo

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved