Selasa, 13 Mei 2025

Liga 1 Indonesia

Arema dan Persib Bandung Berpotensi Adu Sikut untuk Dapatkan Saddil Ramadhani, Cek Peluang Keduanya

Kamis, 20 Oktober 2022 17:11 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Dua klub biru barat dan timur, Persib Bandung dan Arema FC berpotensi saling libas demi rengkuh tanda tangan Saddil Ramdani di bursa transfer pertengahan musim Liga 1 2022.

Dilansir TribunWow.com, potensi saling libas Persib Bandung dan Arema FC bisa saja terjadi mengingat Saddil Ramdani kontraknya akan berakhir 30 November 2022 bersama Sabah FC.

Lantas, selain masa kontrak, dasar apa yang bisa jadi pertanda jika Persib Bandung dan Arema FC bakal saling libas demi tanda tangan Saddil Ramdani?

Tanda Persib Bandung minati jasa Saddil Ramdani terlihat seusai kini Maung Bandung dilatih oleh pelatih berkebangsaan Spanyol, Luis Milla.

Seperti diketahui, Luis Milla dengan Saddil Ramdani memiliki hubungan erat kala keduanya sama-sama di Timnas Indonesia.

Baca: Saddil Ramdani Dapat Undangan Merapat ke Klub Liga 2 Austria, Bagaimana Nasib di Timnas Indonesia?

Bisa dikatakan, sosok Saddil Ramdani menjadi anak emas Luis Milla kala melatih Timnas Indonesia kurun waktu 20 Januari 2017 hingga 21 Oktober 2018.

Saddil Ramdani kerap dimainkan oleh Luis Milla untuk menyisir sisi kanan penyerangan skuad Garuda.

Sementara tanda Arema FC bakal saingi Persib Bandung dalam perekrutan Saddil Ramdani ditandai dengan keinginan besar klub berjuluk Singo Edan mendatangkan winger label timnas tersebut pada bursa transfer awal musim Liga 1 2022.

Saat itu, Arema FC yang tengah disokong finansial besar dari Juragan 99 jadi sebab mengapa Saddil Ramdani berpotensi bakal merapat ke Stadion Kanjuruhan.

Tapi sayang, saat itu, transfer kepindahan Saddil Ramdani ke Arema FC pupus setelah Sabah FC dengan tegas mempertahankan pemain andalannya tersebut.

Dan pada akhirnya, keputusan itu memang tepat adanya.

Di musim ini, Saddil Ramdani mampu unjuk kualitas menawannya dengan mampu bukukan 4 gol dan 6 assist untuk Sabah FC dari 17 laga di Liga Super Malaysia.

Lantas, melihat potensi Persib Bandung saling libas dengan Arema FC demi Saddil Ramdani, bagaimana peluang keduanya? Siapa yang lebih unggul?

Jika melihat dari adanya figur Luis Milla di Persib Bandung bakal menjadi magnet sosok Saddil Ramdani untuk merapat ke Kota Kembang.

Baca: Saddil Ramdani Sanjung Dukungan Suporter Indonesia: Mereka Buat Kami Jadi Semangat & Kerja Keras

Namun, jika dilihat dari kesempatan bermain dan para pesaingnya, nampak Saddil Ramdani bakal mempertimbangkan lebih jika ada tawaran dari Persib Bandung.

Mengingat di posisi yang sama masih ada Febri Hariyadi dan Ciro Alves.

Sementara di Arema FC, Saddil Ramdani bersaing dengan dua pemain seniornya yakni Dendi Santoso dan Irsyad Maulana yang dinilai tak lebih ketat dari persaingan Febri Hariyadi dan Ciro Alves.

Menarik dinantikan kemana selanjutnya kiprah Saddil Ramdani, akankah bertahan di Sabah FC, berkarier di luar negeri atau kembali ke Liga Indonesia.

Profil Saddil Ramdani

Dilansir TribunWow.com dari Transfermarkt, berikut profil lengkap winger Sabah FA Saddil Ramdani:

Nama Lengkap : Saddil Ramdani

Tanggal Lahir : 2 Januari 1999

Tempat Kelahiran : Raha, Sulawesi Tenggara, Indonesia

Usia : 23 Tahun

Tinggi : 1,72 m

Kewarganegaraan : Indonesia

Posisi : Winger Kanan/Right Winger

Kaki : Kiri/Left

Klub saat ini : Sabah FC

Bergabung :18 Februari 2021

Kontrak Berakhir : 30 November 2022

Pernah Diincar Raksasa Liga Belarusia

Suporter Timnas Indonesia wajib ketahui klub raksasa Belarusia yang santer lirik Saddil Ramdani, Dinamo Minks.

Dlansir TribunWow.com, ternyata, Dinamo Minsk adalah klub raksasa kedua di Liga Belarusia yang miliki catatan gelar domestik terbanyak.

Tercatat, klub yang dikabarkan intai Saddil Ramdani tersebut memiliki total 7 gelar domestik di Liga Belarusia.

Dinamo Minsk hanya kalah dari klub tersukses di Liga Belarusia dan acap kali bermain din UEFA Champion League (UCL), Bate Borisov.

(TribunWow.com/Adi Manggala S)

Artikel ini telah tayang di TribunWow.com dengan judul Persib Bandung dan Arema Potensi Saling Libas demi Tanda Tangan Saddil Ramdani, Cek Peluang Keduanya

# Liga 1 Indonesia # Arema FC # Persib Bandung # Saddil Ramdani # bursa transfer

Editor: Aditya Wisnu Wardana
Video Production: Khoerunnisak
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved