Olahraga
Persis Hari Ini: Persis Solo Tetap Rajin Latihan & Uji Coba di Tengah Penundaan Liga 1
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Adi Surya Samodra
TRIBUN-VIDEO.COM - Persis Solo sejauh ini tetap menjalankan sesi latihan dengan penyesuaian selama penundaan Liga 1 musim 2022/2023.
Mereka saat ini tercatat hanya berlatih lima hari dalam seminggu.
Artinya, para pemain Persis Solo mendapat tambahan waktu senggang selama 1 hari.
Adapun Persis Solo juga melakukan dua uji coba tiap pekannya.
Persiharjo Sukoharjo, Persedikab Kediri, NZR Sumber Sari, dan Persinga Ngawi telah menjadi lawan uji coba Persis Solo sejauh ini.
Persis Solo rupanya memiliki alasannya sendiri dalam menjalankan program latihan itu.
Asisten Pelatih Persis Solo, Rasiman menerangkan sesi-sesi latihan tetap dilakukan untuk menjaga kondisi tubuh pemain.
"Kami harus siapkan kondisi pemain sebaik mungkin untuk mengantisipasi ketika liga di start kembali," terang dia.
Baca: Garangnya Persis Solo: Lakoni 2 Laga Uji Coba dalam 1 Hari, Lawan Persinga Ngawi & NZR Sumbersari
"Pasti nanti akan ada jadwal menumpuk karena kita tidak memainkan lebih kurang sudah empat game,".
"Sehingga, bayangkan setiap Minggu dua game itu akan menguras energi," tambahnya.
Sejumlah laga Persis Solo memang ditunda, diantaranya saat melawan Arema FC, Rans Nusantara FC, Barito Putera.
Empat laga tersebut merupakan pertandingan yang akan dilalui Persis Solo selama bulan Oktober 2022.
Rasiman berharap dengan tetap adanya latihan rutin selama masa penundaan Liga 1, performa pemain tidak terlalu turun saat kompetisi bergulir kembali.
"Kita sudah tidak bermain lama, (dengan tetap berlatih harapannya) saat langsung bermain lagi, (performa) tidak terlihat under perform," ujar dia.
Selain itu, andai memberikan libur panjang, nanti akan menyulitkan beberapa pemain.
Termasuk, para pemain asing Persis Solo diantaranya, Fernando Rodriguez Ortega, Ryo Matsumura, dan Alexis Messidoro.
"Tidak mungkin kita liburkan panjang, Misalnya overseas pulang ke negara asalnya juga tidak mungkin," tutur Rasiman.
Sementara itu, Anggota Exco PSSI, Yoyok Sukawi menyampaikan akan ada masa percobaan sebelum akhirnya Liga Indonesia benar-benar bergulir kembali.
Baca: Persis Hari Ini: Profil Helsya Maesaroh, Pemain Persis Women, Cetak Gol Spektakuler untuk Indonesia
Masa percobaan itu kemungkinan akan digeber 7 November 2022 dengan beberapa kondisi, diantaranya pembatasan jumlah penonton.
"Suporternya sudah tertib belum, keamanannya sudah aman belum, seperti itu," tutur Yoyok dikutip dari Bolasport.com.
"Kemudian pertandingan kedua kapan. Jadi mulai 7 November 2022 sudah mulai jalan tapi belum semuanya,".
"Baru pada 26 November 2022 full dengan penonton, dianggap sudah harus siap," imbuhnya.
(*)
Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Persis Solo Rajin Latihan dan Uji Coba di Tengah Penundaan Liga 1, Rasiman : Biar Tak Under Perform
Sumber: TribunSolo.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Pelapor Roy Suryo Cs akan Sowan ke Rumah Jokowi di Solo hingga Tambahan Pasal Buntut Ijazah Palsu
1 hari lalu
Viral News
LIVE: Pelapor Roy Suryo Bakal Sowan ke Jokowi di Solo seusai Diperiksa Polres Metro Jaksel
1 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.