LIVE UPDATE SPORT
Pasca Tragedi Kanjuruhan Persib Bandung Tetap Lahap Porsi Latihan Ketahanan dan Kekuatan Fisik
TRIBUN-VIDEO.COM - Pasca Tragedi Kanjuruhan, semua pemain Persib Bandung tetap melahap porsi latihan ketahanan dan kekuatan fisik selama gelaran Liga 1 dihentikan sementara.
Pelatih fisik Persib, Carlos Grande Rodriguez menyebut, latihan sangat penting untuk menjaga kebugaran setiap pemain.
Terlebih, saat ini kompetisi sedang memasuki masa jeda yang cukup panjang.
Terlebih, menurut Carlos, skuad Maung Bandung (julukan Persib), tidak memiliki persiapan fisik yang baik saat pramusim.
Sekarang, karena belum tau kepastian waktu lanjut kompetisi, ini adalah waktu yang tepat bagi Persib untuk meningkatkan ketahanan dan kualitas fisik pemain.
Menyusul kabar yang belum jelas soal kelanjutan kompetisi, Carlos mengatakan, program ini berdasar instruksi pelatih kepala, Luis Milla.
Carlos menilai, program latihan akan menjadi sangat penting untuk menjamin kesuksesan pertandingan.
Sekadar informasi, Persib Bandung sejatinya akan menghadapi Persija Jakarta pada laga pekan ke-11 Liga 1 2022/2023.
Sayangnya, laga tersebut harus ditunda karena Liga 1 masih dihentikan sementara lantaran masih ada pengusutan kasus Tragedi Kanjuruhan.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Persib Bandung Pun Tetap Berlatih Fisik Di Waktu Istirahat Kompetisi
Reporter: Yessy Arisanti Wienata
Sumber: Tribunnews.com
LIVE UPDATE
Iran Dituding Kabur dari Yaman setelah Serangan AS, Houthi: Tak Perlu Dibantah Cukup Ditertawakan
Minggu, 6 April 2025
LIVE UPDATE
Festival Budaya Buton Sukses, Bupati Fakfak Beri Apresiasi Tinggi! Usul Kegiatan Jadi Agenda Tahunan
Minggu, 6 April 2025
LIVE UPDATE
Puncak Arus Balik Lebaran di Bandara Soehatta Diperkirakan Hari Ini! Penumpang Tembus 182 Ribu Lebih
Minggu, 6 April 2025
LIVE UPDATE
Jadi Transportasi Pilihan yang Terpengaruh Kebijakan Diskon, Ini Suasana Arus Balik di Bandara YIA
Minggu, 6 April 2025
LIVE UPDATE
6 Hari Pasca-lebaran 2025, Volume Kendaraan Tol Cipularang Makin Meningkat Menjelang Sore ke Malam
Minggu, 6 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.