Selasa, 13 Mei 2025

Terkini Daerah

Dedie A Rachim Pimpin Langsung Rakor Pencarian Mahasiswi IPB yang Hanyut di Gorong-gorong

Kamis, 13 Oktober 2022 16:55 WIB
Tribunnews Bogor

TRIBUN-VIDEO.COM - Proses pencarian Adzra Nabila (20) mahasiswi IPB University yang terbawa arus di gorong-gorong Jalan Dadali, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, kembali dilanjutkan pada Kamis (13/10/2022).

Pencarian hari kedua ini untuk mengupayakan ditemukannya Adzra Nabila setelah pada hari kemarin Rabu (12/10/2022) masih nihil.

Untuk memaksimalkan proses pencarian, Pemkot Bogor yang dipimpin langsung oleh Wakil Wali Kota Bogor Dedie A Rachim menggelar rapat koordinasi dengan jajaran BPBD Kota Bogor dan Basarnas.

Dedie menjelaskan, nantinya semua unsur akan dikerahkan untuk mencari Adzra Nabila.

Baca: Tim SAR Gabungan Kerahkan Alat Berat Cari Mahasiswi IPB yang Hanyut di Jalan Dadali Bogor

Dirinya pun berharap, proses pencarian ini bisa menghasilkan hasil yang maksimal.

Dedieu pun menjelaskan, ada beberapa kendala yang membuat proses pencarian ini masih belum membuabkan hasil.

Termasuk, areal gorong-gorong tempat pertama Adzra Nabila terbawa arus.

Untuk memaksimalkan, saat ini, kata Dedie akan mulai mengerahkan alat berat untuk membongkar gorong-gorong.

Adapun alasan Dedie saat ini mengerahkan alat berat lantaran disinyalir, Adzra Nabila tersangkut di gorong-gorong Jalan Dadali.

(*)

Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Libatkan Basarnas, Dedie A Rachim Pimpin Rakor Pencarian Mahasiswi IPB yang Hanyut di Gorong-Gorong

# Adzra Nabila # hanyut # Dedie A Rachim # gorong-gorong # mahasiswi IPB terseret banjir

Editor: Danang Risdinato
Video Production: Ardrianto SatrioUtomo
Sumber: Tribunnews Bogor

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved