Terkini Nasional
BSU 2022 Tahap 5 Cair, namun Status Notifikasi Masih Calon Penerima, Begini Penjelasan Kemnaker
TRIBUN-VIDEO.COM - Pemerintah melalui Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) terus menyalurkan bantuan subsidi upah (BSU) atau BLT subsidi gaji tahun 2022 sebesar Rp 600 ribu kepada pekerja.
Pekerja yang dapat mengambil BSU tersebut adalah yang sudah berstatus "tersalurkan" pada situs SiapKerja.
Namun, bagaimana jika notifikasi di laman Kemnaker masih berstatus Calon Penerima dalam waktu yang cukup lama dan tidak kunjung berubah?
Dikutip dari Tribunnews.com, menanggapi hal tersebut Kemnaker pun memberikan penjelasan melalui unggahan di Instagram @kemnaker.
Baca: BSU Tahap 5 Sudah Tersalurkan ke Rekening 8,8 Juta Pekerja, Tahap 6 & 7 Bakal Cair Minggu Depan
Dalam postingan tersebut, Kemnaker menjelaskan ada dua kemungkinan penyebabnya.
Pertama, data pekerja tersebut tersaring dalam screening Kemnaker.
Dalam hal ini, data pekerja tersebut terindikasi telah menerima bantuan dari program lain seperti Kartu Prakerja, program keluarga harapan atau banpres produktif untuk usaha mikro pada tahun berjalan.
Perlu diketahui, pekerja yang sebelumnya telah menerima bantuan program lain, maka tidak akan bisa mendapatkan BSU 2022 ini.
Kemungkinan kedua, tersaring dan validasi pihak bank.
Baca: 5 Golongan Ini Jangan Harap Dapat BSU 2022, Kenapa, Berikut ini Peraturan Baru Penerima BSU
Rekening yang tidak aktif atau tidak valid akan membuat proses penyaluran BSU tertunda.
Meski demikian, hal ini masih bisa disalurkan melalui updating data atau PT Pos Indonesia.
Penyaluran melalui PT Pos Indonesia disampaikan melalui surat pemberitahuan kepada penerima BSU sebagai dasar pencairan dana BSU.
Diketahui, Kemnaker telah menyalurkan BSU 2022 Rp 600 ribu kepada 50 persen pekerja dari total anggaran Rp 8,8 triliun.
(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul "Penjelasan Kemnaker soal Status Notifikasi Penyaluran BSU Masih Calon Penerima Padahal Sudah lama"
# BSU 2022 Tahap 5 Sudah Cair # BSU Tahap 5 # Cek Penerima BSU Tahap 5 # Status BSU Masih Calon Penerima?
Reporter: Feba Fadhiliana
Video Production: Ananda Bayu Sidarta
Sumber: Tribunnews.com
Chord Kunci Gitar Lagu Anak Lanang - Yeni Inka : Kulo Nyuwun Pangestu
Selasa, 23 Januari 2024
Chord Kunci Gitar Babar Pisan Shinta Arsinta, Trending di Youtube
Selasa, 23 Januari 2024
Lirik Lagu Pupusing Nelongso - Happy Asmara Feat Hasan Toys : Wes Kadung Mati Rosoku
Selasa, 23 Januari 2024
Chord Kunci Gitar Wirang Denny Caknan, Namung Masalah Tresno Tapi Kok Yo Loro
Minggu, 21 Januari 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.