Kabar Selebriti
Sosok Regi Datau, Mulai dari Karier hingga Awal Kenal Ayu Dewi dan Akhirnya Menikah
TRIBUN-VIDEO.COM - Berikut profil Regi Datau, suami dari Ayu Dewi.
Diketahui, Regi Datau termasuk dalam bagian keluarga Gobel.
Keluarga Gobel memiliki perusahaan bernama Gobel Group.
Ibu Regi Datau bernama Emma Gobel.
Sementara itu, om kandung Regi Datau adalah Rachmat Gobel.
Rachmat Gobel pernah menjadi Menteri Perdagangan Republik Indonesia periode 27 Oktober 2014 hingga 12 Agustus 2015.
Baca: Isu Perselingkuhan Denise Chariesta & Regi Datau Mencuat, Unggahan Ayu Dewi Dibanjiri Doa
Dikutip dari Tribun Palembang, Regi Datau merupakan lulusan Washington State University.
CEO Gobel Katering
Regi Datau merupakan CEO dari Gobel Katering, penyedia kuliner untuk para atlet dari seluruh Asia yang tinggal di wisma atlet selama pertandingan Asian Games lalu.
Hal ini diungkapkan oleh akun Twitter @arieparikesit yang membagikan cuitan perihal kuliner yang diberikan selama Asian Games 2018 berlangsung.
Dikabarkan, nilai kontrak katering tersebut cukup fantastis.
Baca: Ayu Dewi Persiapkan Kue Sendiri, Ini Potret Mewah Pesta Ultahnya ke-38 yang Dihadiri Geng Cendol
Katering tersebut memiliki nilai kontrak Rp 150 miliar dalam tiga minggu.
Karier Regi Datau
Berdasarkan data dari LinkedIn miliknya, Regi Datau mengawali karier di dunia usaha sebagai Management Trainee di The Westin Resort Nusa Dua Bali.
Kariernya mulai bersinar dari Assistant to Presiden Director hingga menjabat sebagai Director of Stratergy and Development di Gobel Group Holding Company.
Tak hanya itu, Regi Datau juga menjabat President Commissioner di PT Industrial Chemitomo Nusantara.
Awal Kenal Ayu Dewi hingga Menikah
Regi Datau telah berteman dengan Ayu Dewi sejak duduk di bangku SMP.
Mereka pun akhirnya menikah pada 16 Juni 2012.
Dari pernikahan tersebut, Regi Datau dan Ayu Dewi telah dikaruniai tiga anak.
Ketiganya bernama Aqilah Dewi Humairah, Mohamad Aqlan Ukasyah, dan Muhammad Aqli Ataya. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul PROFIL Regi Datau, Mulai dari Karier hingga Awal Kenal Ayu Dewi dan Akhirnya Menikah
# Profil # Regi Datau # Ayu Dewi # Gobel Group # Rachmat Gobel # Asian Games # Uya Kuya
Sumber: Tribun Seleb
tribunnews update
Hakim Djuyamto Tersangka Suap Tinggali Apartemen Elit, Fasilitas Lift Pribadi hingga Kolam Renang
Rabu, 16 April 2025
Selebritis
Inilah Profil Habib Usman Bin Yahya, Sosok Pemuka Agama yang Membimbing Ruben Onsu menjadi Mualaf
Sabtu, 5 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Meninggalnya Umar Wirahadikusumah 21 Maret 2003, Wapres Pertama yang Berasal dari Unsur Militer
Jumat, 21 Maret 2025
Viral
TERKUAK! Ini Sosok Suami Bu Guru Salsa, Menikah usai Buat Klarifikasi Video Syur Disebar Eks Mantan
Senin, 3 Maret 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.