Terkini Daerah
Bogor Hari Ini: Harga Bahan Pokok Naik, Pengrajin Tahu Sumedang di Citeureup Bogor Meringis
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Reynaldi Andrian Pamungkas
TRIBUN-VIDEO.COM, CITEUREUP - Pengrajin tahu sumedang di Jalan Anyelir, Desa Karang Asem Timur, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor, terseok-seok dengan melonjaknya harga bahan pokok.
Pengrajin tahu Sumedang, Husin mengatakan bahwa harga kacang kedelai saat ini terus naik.
"Setiap minggunya pasti naik itu kacang kedelai, tiap saya belanja pasti aja naik," ucapnya kepada TribunnewsBogor.com, Jumat (30/9/2022).
Husin setiap satu minggu sekali selalu belanja untuk kebutuhan pembuatan tahu Sumedang di kediamannya yang juga sebagai tempat pengolahannya.
Menurutnya, saat dirinya belanja kacang kedelai untuk keperluannya, setiap minggunya kacang kedelai tersebut mengalami kenaikan harga.
Baca: Bogor Hari Ini: Capaian Imunisasi Anak Sebesar 79 Persen, Bima Arya Minta Petugas Jemput Bola
"Naiknya mah nggak gede tapi rutin tiap minggu, naik Rp 100 sampe Rp 300 perak, tapi buat kita yang pengusaha kan kerasa," jelasnya.
Hingga saat ini, dengan naiknya bahan utama pembuatan tahu Sumedang itu usaha miliknya yang sudah berjalan lebih dari 30 tahun ini terpaksa harus mengikuti perubahan harga.
Bahkan, dengan naiknya harga kacang kedelai ini, dirinya bersama pengusaha lainnya tidak menurunkan harga jualnya.
Husin menjelaskan bahwa apa yang dirasakannya saat ini merupakan dampak dari kenaikan harga BBM bersubsidi.
"Bukan cuma kacang kedelai aja yang naik, tapi kayu bakar sama bahan-bahan lainnya juga ikutan," katanya.
Dengan beberapa bahan baku, terutama kacang kedelai ini, ia bersama pengusaha tempe tahu di wilayah Kabupaten Bogor tidak berencana untuk demonstrasi, atau mogok kerja.
Sementara itu, pemilik usaha tahu Sumedang, Aam menambahkan bahwa untuk mogok kerja dan kenaikan harga itu diputuskan dari pusatnya.
Baca: Bogor Hari Ini: Laka Beruntun di Cigudeg, Sopir Truk Kabur saat Tak Kuat Nanjak hingga Tabrak Angkot
"Sekarang kami masih jual harga tahu Sumedangnya Rp 400 perak per buahnya, itu keuntungannya kecil buat kita, terus saya beli kacang kedelai aja sekarang Rp 12.800 per kilonya, keuntungannya nurun tiga kali lipat," pungkasnya.
(*)
Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Harga Bahan Pokok Naik, Pengrajin Tahu Sumedang di Citeureup Bogor Meringis
# Pengrajin # tahu sumedang # Harga # bahan pokok # kedelai
Video Production: Roni Yoga Irawan
Sumber: Tribunnews Bogor
Selebritis
Jadi Pedangdut Tajir, Lesti Kejora Ternyata Masih Jualan Mie Ayam di Kampung, Segini Harganya
Rabu, 30 April 2025
Live Update
Harga Bumbu Naik Jelang Idul Adha, Cabai Keriting Capai Rp 50 Ribu Per Kilogram di Pasar Daya
Selasa, 29 April 2025
Live Update
Harga Tak Stabil di Pasar Bersehati Manado, Ikan Naik Turun Capai Rp 70 Ribu Per Kilogram
Senin, 28 April 2025
Terkini Nasional
Kiat-kiat Prabowo Demi Stabilkan Harga Cabai di Pasar, Minta Masyarakat untuk Tanam Cabai Sendiri
Jumat, 25 April 2025
Tribunnews Update
Prabowo Ajak Rakyat Tanam Cabai Agar Harganya Tidak Mahal, Harga Komoditas Pangan di Pasar Stabil
Jumat, 25 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.