LIVE UPDATE SELEB
Sebelum Diisukan Selingkuh, Rizky Billar Sempat Sebut Lesti Kejora Dunia Akhiratnya: Sudah Cukup
TRIBUN-VIDEO.COM - Beberapa waktu lalu, pesinetron Rizky Billar sempat menyebut Lesti Kejora adalah dunia akhiratnya.
Namun kini publik justru dihebohkan dengan laporan Lesti Kejora yang menjadi korban dugaan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT).
Diketahui Lesti Kejora melaporkan Rizky Billar atas dugaan KDRT ke Polres Metro Jakarta Selatan pada Rabu (28/9/2022), malam.
Di tengah kasus tersebut, podcast Billar di YouTube Fadi Iskandar yang tayang 25 September 2022 itu menjadi sorotan.
Pasalnya ketika diwawancarai, Billar mengungkapkan sosok Lesti bagi hidupnya kini.
Bahkan ia sempat menyebut sang istri adalah dunia akhiratnya.
Lantaran Billar merasa sudah cukup berpetualang mencari cinta sebelum menikahi Lesti.
Baca: Sudah Anggap Anak Sendiri, Inul Daratista Sedih Lesti Kejora Alami KDRT: Saya Peringatkan dari Awal
Baca: Laporkan Rizky Billar seusai Alami KDRT, Polisi Ungkap Telah Periksa 2 Teman Dekat Lesti Kejora
Kini ia hanya ingin fokus pada istri dan anaknya saja.
Ia pun melihat Lesti sebagai sosok yang sesuai dengan kriterianya untuk menjadi istri.
Selaku host, Fadi menyimpulkan pernyataan Billar yang menyebut Lesti adalah dunia akhirat sang aktor.
Menanggapi hal itu, pria 27 tahun ini membenarkannya.
Sebagai informasi, Rizky Billar dan Lesti Kejora menerima piala untuk kategori Best Couple dalam Infotainment Awards pada Kamis (29/9/2022) malam.
Namun penghargaan itu diterima pasangan yang dijuluki Leslar di tengah kasus dugaan KDRT.
Keduanya pun kompak tak hadir dalam acara tersebut.
Penghargaan itu kemudian diwakilkan oleh para presenter seperti Ruben Onsu, Irfan Hakim dan Raffi Ahmad.(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Rizky Billar Sempat Sebut Lesti Kejora Dunia Akhiratnya, Kini Dilaporkan Atas Dugaan KDRT
# Rizky Billar # Lesti Kejora # Fadi Iskandar # Ruben Onsu # Irfan Hakim # Raffi Ahmad
Videografer: Aprilia Saraswati
Sumber: Tribunnews.com
TJB Update
Sempat Dipakai Mbak Lala, Intip Penampakan Tas Mewah Hermes Nagita Slavina Harga Setengah Miliar
Selasa, 6 Mei 2025
TJB UPDATE
Dibanderol Rp 11 Juta, Intip Penampakan Gelang Mewah Baby Lily, Bertabur Berlian & Mutiara Berkilau
Selasa, 6 Mei 2025
Selebritis
Inilah Potret Lesti Kejora Pamer Vila Impian di Bali, Ucap Terima Kasih ke Rizky Billar
Selasa, 6 Mei 2025
Kabar Selebriti
Hidup Sederhana di Kampung, Aksi Ayah Lesti Kejora Bikin Mie Ayam Sendiri Tuai Sorotan
Senin, 5 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.