Minggu, 11 Mei 2025

LIVE UPDATE SELEB

Tolak Syuting Sinetron, Donita Pilih Fokus pada Anak & Nikmati Peran Ibu: Rezeki Ada yang Ngatur

Rabu, 28 September 2022 19:50 WIB
Warta Kota

TRIBUN-VIDEO.COM - Pemain sinetron Donita disebutkan meninggalkan panggung akting sinetron karena diminta Adi Nugroho, suaminya yang dikenal sebagai presenter televisi itu.

Donita yang ikut bermain sinetron Cinta Fitri ini membantah kabar tersebut.

Menurut Donita, Adi Nugroho tidak pernah melarangnya bekerja di lokasi syuting sinetron.

Hal itu dikatakan Donita saat ditemui di Senayan, Tanah Abang, Jakarta Pusat pada Senin (26/9).

Pandemi semakin membuat Donita yang masih memiliki anak kecil ini memilih untuk tidak keluar rumah.

Baca: Lama Tak Terlihat dalam Sinetron Ikatan Cinta, Amanda Manopo Mendadak Curhat Lewat Instagram Story

Baca: Cinlok di Sinetron, Glenca Chysara Akui Ayahnya Nangis Haru hingga Gugup Terima Lamaran Rendi Jhon

Selama dua tahun pandemi ini Donita memilih fokus bersama anak-anaknya hingga menikmati peran ibu.

Sejak hijrah dan berhijab, Donita juga selektif menerima tawaran pekerjaan di televisi.

Selama tidak pernah muncul di layar kaca, Donita fokus menjadi ibu rumah tangga, mengurusi suami dan anaknya.

Donita yang kini berusia 33 tahun itu memilih mengambil tawaran pekerjaan yang dirasanya 'aman' saat meninggalkan anak di rumah.

Saat ini istri Adi Nugroho tersebut memprioritaskan keluarga daripada pekerjaan syuting sinetron.

Donita pun tidak pernah menyesal meski sering menolak ajakan main sinetron.(*)

Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Donita Dikabarkan Tinggalkan Akting hingga Syuting Sinetron Setelah Diminta Adi Nugroho, Benarkah?

# Donita # Adi Nugroho # Cinta Fitri # Pemain Sinetron

Editor: Unzila AlifitriNabila
Video Production: Sigit Setiawan
Sumber: Warta Kota

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved