Terkini Nasional
IPW Ungkap Aliran Dana Konsorsium 303, Masuk ke Kantong Oknum Polisi
TRIBUN-VIDEO.COM - Ketua Indonesia Police Watch (IPW), Sugeng Teguh Santoso, terus mengungkap kebobrokan oknum pejabat Polri.
Sugeng Teguh Santoso membongkar data yang disebut sebagai laporan keuangan pada bulan Oktober dan November 2021 milik konsorsium judi yang dikenal dengan "Konsorsium 303".
Sugeng meminta Polri segera mendalami kasus tersebut untuk mengungkap kebenaran yang sebenarnya.
Atas hal tersebut Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo harus berani membasmi pejabat Polri yang tidak bertugas dengan baik.
Dikutip dari Kompas.com, dalam laporan yang didapatkan Sugeng berisi beberapa poin setoran dari judi yang diberikan ke oknum Polri.
Baca: Putri Candrawathi Ngotot Mengalami Pelecehan dari Brigadir J, IPW: agar Dapat Ringankan Hukuman
Adapun isi daftar yang berasal dari hasil rekap laporan keuangan konsorsium judi yang mengalir ke oknum polisi.
Yakni bantuan pejabat Polisi untuk pergi ke Eropa sebesar Rp 560 juta.
Lalu, bantuan ke wakil kepala ke USA (Amerika Serikat) senilai Rp 210 juta, tiket pesawat senilai R p 95 juta, bulanan operasional satuan Rp 100 juta.
Selanjutnya, Kasus rekening Medan Rp 386 juta, Pos Polisi di Jakarta Utara Rp 10 juta.
Cerutu 1 senilai Rp 50 juta, cerutu sebesar 2 Rp 21,2 juta, dan terakhir minuman seharga Rp 37,9 juta.
Baca: Putri Candrawathi Dinilai Pakai Alibi Pelecehan Seksual untuk Ringankan Hukuman, IPW: Ada Kartu Truf
Semua total pengeluaran konsorsium 303 bulan Oktober 2021 yakni mencapai Rp 21,8 miliar.
Kemudian untuk total pengeluaran konsorsium 303 pada November 2021 sebesar 24,6 miliar.
Sugeng mengatakan, untuk memastikan kebenaran data tersebut, pihaknya meminta Polri untuk mendalami kasus ini.
"Data valid atau tidak, kebenarannya itu kan harus didalami oleh polri. Bagaimana cara mendalami oleh polri? Ada waktu yang disebut, ada satuan kerja ataupun pribadi," ungkap Sugeng.
Sugeng mengungkapkan, kasus konsorsium judi 303 dapat dikaitkan dengan kasus Ferdy Sambo.
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul IPW Bongkar Fakta Mengejutkan, Oknum Pejabat Polri Palak Bos Judi hingga Rp 24,6 Miliar
#IPW #aliran dana #Konsorsium 303 #oknum polisi
Video Production: Ika Vidya Lestari
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUN VIDEO UPDATE
Viral Oknum Polisi di Ternate Todong Pisau ke Warga, Emosi Tak Terima sang Ibu Dapat Kekerasan
Senin, 5 Mei 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Viral Polisi di Ternate Todong Pisau ke Warga, Emosi Tak Terima sang Ibu Dapat Tindakan Kekerasan
Minggu, 4 Mei 2025
Viral News
LIVE: Ps Kasat Tahti Polres Pacitan yang Rudapaksa Tahanan Perempuan Dipecat Tidak Hormat
Jumat, 25 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.