Terkini Daerah
Polisi Tangkap Sosok Diduga Kirim Paket Meledak di Aspol Sukoharjo, Diamankan di Polres Indramayu
TRIBUN-VIDEO.COM - Seorang warga berinisial S yang diduga pengirim paket yang meledak di Asrama Polisi Sukoharjo diamankan anggota Polres Indramayu, Minggu (25/9/2022).
Hal itu dikonfirmasi Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Jabar, Kombes Ibrahim Tompo.
"Setelah dicek dan dikonfirmasi, benar bahwa saudara S itu pernah mengirim. Jadi benar dia yang mengirim dari Indramayu," ungkap Ibrahim kepada Kompas.com, Minggu (25/92022).
Kini S diamankan di Polres Indramayu untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.
Diberitakan sebelumnya, isi dari paket yang meledak di Asrama Polisi Sukoharjo, Jawa Tengah berisi bahan-bahan petasan.
Baca: Berita Solo Hari Ini: Terjawab, Isi Paket yang Meledak di Asrama Polisi Sukoharjo, Bahan Petasan
Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi menyebut pihaknya menemukan empat kantong bubuk hitam seberat 1 ons di dalam paket tersebut.
"Kejadian itu hasil olah TKP yang dilakukan jibom, telah ditemukan bubuk hitam. Jadi bubuk hitam kita duga adalah bahan petasan," kata Luthfi dalam konferensi pers, Minggu (25/9/2022).
Selain itu, kata Luthfi, terdapat juga ucang atau sumbu petasan di dalam paket tersebut.
"Hasil pengembangan penyidikan sementara, bahwa paket itu benar datangnya dari Indramayu yang dipesan tanggal 22 April 2021," ucapnya.
Entah bagaimana ceritanya, barang bukti sitaan itu bisa sampai di asrama polisi Grogol , Sukoharjo dan kemudian meledak.
"Anggota kita, yang hari ini menjadi korban, pernah melakukan razia terkait paket pesanan online bubuk hitam yang diduga petasan," jelas dia.
"Saya pastikan ledakan di wilayah kita di daerah Sukoharjo. Tidak ada unsur teror. Hanya kelalaian anggota yang menyebabkan bahan itu meledak," pungkas Kapolda.
Baca: Kronologi Ledakan di Asrama Polisi Sukoharjo, Bermula dari Terima Paket hingga Tiba-tiba Meledak
Sebelumnya, Sebuah ledakan terjadi di asrama polisi di Sukoharjo, Telukan, Grogol, Jawa Tengah, Minggu (25/9/2022) sekira pukul 18.00 WIB.
Informasi terkait adanya ledakan di asrama polisi itu dibenarkan oleh Mabes Polri.
"Siap betul telah terjadi ledakan," kata Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Pol Nurul Azizah saat dihubungi, Minggu (25/9/2022).
Akibat ledakan itu, satu orang anggota polisi terluka dibagian tangan. Saat ini, anggota itu sudah dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.
Baca: Kondisi Bripka DP, Korban Ledakan di Sukoharjo: Alami Luka Bakar, Kini Dirawat di Rumah Sakit
Satu Anggota Polisi Jadi Korban
Bripka Dirgantara menjadi korban ledakan paket yang berisi bahan baku pembuat petasan.
Ia mengalami luka bakar dan berdarah usai paket yang dibuka meledak, Minggu (25/9/2022).
Paket itu meledak di Asrama Polisi Grogol Indah di Desa Telukan, Kecamatan Grogol, Kabupaten Sukoharjo, sekitar pukul 18.00 WIB.
Informasi yang dihimpun TribunSolo.com, benda yang meledak merupakan paket di dalam kardus warna cokelat.
Adapun benda itu diterima Bripka DP atau Dirgantara (35) anggota Polresta Solo.
Korban menerima sebuah kiriman paket dari Indramayu Jawa Barat (Jabar).
Tetapi saat dibuka paket tersebut meledak.
(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Polisi Tangkap S, Warga Indramayu Pengirim Paket yang Meledak di Asrama Polisi Sukoharjo
# asrama polisi # Sukoharjo # Polres Indramayu # paket # meledak
Video Production: Damara Abella Sakti
Sumber: Tribunnews.com
Tribun Video Update
Paket 'Misterius' Ditemukan di Kantor PM Netanyahu, Alami Kecelakaan Bertabrakan dengan Sepeda Motor
Rabu, 30 April 2025
Tribunnews Update
Detik-detik Markas IDF Meledak Digempur Al Qassam & Al Quds, Zionis 'Lumpuh' hingga Jasad Berceceran
Rabu, 30 April 2025
Tribun Video Update
Pelabuhan Shahid Rajaee Iran Meledak Dahsyat, Mengandung Bahan Kimia & Sulfur, Diduga Disabotase
Selasa, 29 April 2025
Live Update
Tabung Uap Bermasalah, Ledakan Besar Menimpa Laundry di Kabupaten Bintan, 1 Karyawan Luka Ringan
Selasa, 29 April 2025
Live Update
Dituding Lepas Tangan soal Kasus Pelecehan Siswa SD di Sukoharjo, Lembaga Pendidikan Buka Suara
Selasa, 29 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.