Liga 1
PSIS Semarang Kalah dari Persita, Snex-Panser Biru Sindir Tajam Sosok Ini serta Singgung Manajemen
TRIBUN-VIDEO.COM - Kekalahan PSIS Semarang dari Persita Tangerang membuat Panser Biru dan Snex murka.
Dilansir TribunWow.com, PSIS Semarang harus kalah dari lawatannya ke markas Persita Tangerang di pekan ke-10 Liga 1 2022.
Bermain di Indomilk Arena, Tangerang, Rabu (14/9/2022), PSIS Semarang harus rela kalah dengan skor tipis 0-1 dari sang tuan rumah.
Striker asing Persita Tangerang, Ramiro Fergonzi, sukses merobek jala PSIS Semarang pada menit ke-64.
Kekalahan PSIS Semarang adalah hasil minor Laskar Mahesa Jenar yang kelima di Liga 1 2022 ini yang sudah mencapai pekan ke-10.
Baca: PSIS Semarang Nekat Lepas Wallace Costa demi Alie Sesay, Berikut Ini Bukti Kuatnya
Dilansir TribunWow.com, PSIS Semarang baru mengumpulkan 10 poin dari 10 pertandingan di Liga 1 2022 ini.
Tentunya, hal tersebut bukanlah catatan yang apik bagi PSIS Semarang.
Mengingat, PSIS Semarang sendiri menargetkan lolos ke ajang AFC Cup di musim 2022/2023 ini.
Kekalahan PSIS Semarang kali ini membuat Laskar Mahesa Jenar masih berkutat di papan tengah klasemen sementara Liga 1 2022.
Buntut dari kalahnya PSIS Semarang, Panser Biru dan Snex langsung murka.
Baca: Persita Tangerang Tempel Persija Jakarta di Klasemen BRI Liga 1 setelah Menang Lawan PSIS Semarang
Dilansir TribunWow.com dari unggahan Instagram @psisfcofficial pada Rabu (14/9/2022), terlihat Panser Biru dan Snex marah terhadap performa dari Alie Sesay.
Panser Biru dan Snex menilai buruknya permainan Alie Sesay menjadi biang kebobolan PSIS Semarang pada pertandingan kali ini.
Panser Biru dan Snex hingga menyinggung manajemen PSIS Semarang yang dinilai tidak membantu Laskar Mahesa Jenar untuk berubah menjadi tim yang lebih baik di Liga 1 2022 ini.
Bahkan, Snex dan Panser Biru menilai manajemen Laskar Mahesa Jenar lah yang seharusnya hengkang dari PSIS Semarang di musim 2022/2023 ini.(*)
Artikel ini telah tayang di TribunWow.com dengan judul PSIS Semarang Kalah dari Persita, Snex-Panser Biru Sindir Tajam Sosok Ini serta Singgung Manajemen
# Liga 1 # PSIS Semarang # Persita Tangerang
Video Production: Ika Vidya Lestari
Sumber: TribunWow.com
Tribunnews Update
LIVE: Malam Mencekam di Kanjuruhan, Bus Pemain Persik Jadi Target Pelemparan Batu Orang Tak Dikenal
3 hari lalu
Live Update
Dipakai saat Charity Match Arema FC vs Arema All Star, Stadion Kanjuruhan Siap untuk Liga 1
5 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.