Kamis, 15 Mei 2025

Terkini Daerah

DPRD DKI Jakarta Putuskan 3 Nama Calon Pj Gubernur DKI Jakarta, Ada Heri Budi, Marullah, dan Bahtiar

Selasa, 13 September 2022 22:28 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - DPRD DKI Jakarta memutuskan tiga nama calon Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pada Selasa (13/9/2022) di Gedung DPRD DKI Jakarta.

Ketiga nama yang diputuskan yaitu Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Marullah Matali, dan Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Bahtiar.

Selain tiga nama yang disebut, ada calon lain yang tidak lolos yaitu Deputi IV Kepala Staf Kepresidenan Bidang Informasi dan Komunikasi Juri Ardiantoro.

Pada putusan tersebut, Heru Budi Hartono dan Marullah memperoleh 9 suara.

Sedangkan Bahtiar meraih 6 suara dan diikuti Juri Ardiantoro dengan 3 suara.

"Jadi nama yang tersaring untuk diserahkan kepada Menteri Dalam Negeri. Pertama Heru Budi Hartono, kedua Marullah Matali, ketiga Bahtiar," kata Prasetio.

Baca: Pengacara Klaim Uang Rp1 M yang Buat Gubernur Lukas Enembe Jadi Tersangka KPK Adalah Uang Pribadi

"Apakah disetujui?" lanjutnya.

Anggota dewan yang hadir pun menyatakan setuju atas keputusan tersebut.

Kemudian, Pras pun memukulkan palu sebagai tanda sahnya keputusan tiga calon Pj Gubernur DKI Jakarta yang disepakati.

Sebagai informasi, sebelum rapat penetapan Pj Gubernur DKI Jakarta, para anggota DPRD mengumumkan pemberhentian terhadap Anies Baswedan sebagai Gubernur DKI Jakarta melalui rapat paripurna.

Adapun hasil dari rapat paripurna tersebut adalah pengumuman terkait masa akhir terhadap Anies yaitu 30 hari sebelum masa tugas berakhir.

Sementara, masa jabatan Anies akan berakhir pada 16 Oktober 2022.

Di sisi lain, terkait penetapan tiga calon Pj Gubernur DKI Jakarta dilakukan setelah Prasetio meminta sembilan fraksi partai masing-masing memberikan nama calonnya masing-masing tiga orang.

Baca: DPRD DKI Gelar Rapat Paripurna Pemberhentian Anies & Ahmad Riza Patria sebagai Gubernur & Wagub DKI

Kemudian, tiga nama yang dipilih terbanyak akan diserahkan ke Kemendagri.

Terpisah, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian menyatakan akan ada enam calon Pj Gubernur DKI Jakarta yagn akan diajukan kepada Presiden Joko Widodo.

Enam calon yang diusulkan tersebut terbagi menjadi tiga orang dari Kemendagri.

Sedangkan tiga orang lain diusulkan oleh DPRD DKI Jakarta.

"Itu yang kami sudah kerjakan, sekali lagi untuk DKI tahapnya kami sudah kirim surat kepada DPRD DKI, kemarin saya tandatangani. Nanti dari Kemendagri akan melihat ada mungkin tiga nama, tiga nama (dari) DPRD, tiga nama (dari) Kemendagri," ungkap Tito Karnavian dikutip dari Tribunnews.

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul 3 Nama Calon Pj Gubernur DKI Jakarta Telah Diputuskan DPRD: Ada Heri Budi, Marullah, dan Bahtiar

#dkijakarta #jakarta #gubernurjakarta #gubernurdkijakarta

Editor: Dimas HayyuAsa
Video Production: Roni Yoga Irawan
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #DPRD   #Jakarta   #Gubernur   #Anies Baswedan

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved