Rabu, 14 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Pejabat Rusia Menuntut Vladimir Putin Mengundurkan Diri di Tengah Kerugian Perang Ukraina

Selasa, 13 September 2022 18:59 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Sejumlah pejabat Rusia mendesak Presiden Vladimir Putin untuk segera mundur dari jabatannya.

Desakan ini terjadi di tengah kemunduran militer Rusia dalam perang di Ukraina.

Belakangan, Ukraina berhasil mengusir pasukan Rusia dari benteng utama perang di Kota Izyum.

Konflik antara Rusia dengan Ukraina sudah berlangsung lebih dari enam bulan yang lalu, yakni sejak 24 Februari.

Para pejabat Rusia berharap militer mereka segera mengibarkan bendera kemenangan.

Namun, Ukraina menghadapi Rusia dengan upaya pertahanan yang begitu kuat.

Apalagi negara yang dipimpin Volodymyr Zelensky tersebut mendapat bantuan senjata dari sekutunya, termasuk Amerika Serikat (AS).

Hal inilah yang membuat Kremlin kesulitan mencapai tujuan utamanya.

Baca: Pejabat Pro Rusia Tiba-tiba Muncul pasca Sebulan Dinyatakan Tewas dari Serangan Ukraina

Dalam beberapa pekan terakhir, Ukraina telah melakukan serangan di dekat Kherson dan Kharkiv.

Angkatan bersenjata Ukraina berhasil merebut kembali wilayah seluas 1.000 mil yang sebelumnya diduduki Rusia.

Dikutip dari Newsweek, serangan balasan tersebut benar-benar mengejutkan Moskow hingga membuatnya mundur.

Kemunduran ini disebut sebagai kekalahan terburuk bagi pasukan Rusia sejak Moskow mundur dari Kyiv pada Maret lalu.

Kondisi ini mengakibatkan gesekan di internal pemerintahan Rusia.

Sebanyak 35 pejabat di Rusia menandatangani petisi menuntut Presiden Putin mengundurkan diri.

Mereka menilai, ada bahaya besar yang mengintai akibat invasi yang diluncurkan Putin.

Sejauh ini, para pemimpin kota dari beberapa kota penting Rusia, seperti Moskow, telah menandatangani permintaan tersebut.(Tribun-Video.com)

https://www.newsweek.com/russian-officials-demand-putin-resign-amid-ukraine-losses-1742156

# TRIBUNNEWS UPDATE # Rusia # Vladimir Putin # Ukraina

Editor: fajri digit sholikhawan
Reporter: Agung Tri Laksono
Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved