TRIBUN WOW UPDATE
PA 212 Gelar Aksi Demo di Istana Negara, Sebut Jokowi Banyak Bohong soal APBN
TRIBUN-VIDEO.COM - Sejak kenaikan harga BBM yang diresmikan oleh Presiden Joko Widodo, akhir-akhir ini berbagai pihak menggelar aksi demo, salah satunya Persaudaraan Alumni (PA) 212 pada Senin (12/9/2022) di Istana Negara.
Selain itu, Front Persaudaraan Islam, GNPF Ulama dan beberapa ormas lainnya juga melakukan aksi yang sama.
Dikutip dari Tribunnews, dalam aksi demo tersebut, mereka mengatakan Presiden Jokowi telah berbohong mengenai kenaikan BBM.
Kebohongan itu dikaitkan dengan APBN 2022 subsidi senilai Rp 502 triliun.
"Saya ingin menyampaikan beberapa kebohongan saudara Joko Widodo selaku Presiden Republik Indonesia. Pada tanggal 3 September lalu menaikkan harga BBM jenis Pertalite, Solar, dan Pertamax," kata orator aksi demo, Ahmad.
Baca: Demo Buruh Protes Kenaikan Harga BBM di Depan Patung Kuda, Bawa Keranda untuk Jokowi dan DPR
Orator aksi demo, Ahmad juga mengatakan APBN 2022 hanya sebagian yang dikeluarkan untuk subsidi BBM.
Menurut Ahmad, Jokowi juga telah melakukan kebohongan lainnya, yang menyatakan bahwa kenaikan harga BBM dikarenakan membebani APBN.
Ahmad mengklaim, pada tahun 2022 Menkeu bahkan menyebut bahwa anggarannya surplus.
"Padahal, untuk 2022 Menkeu telah melaporkan anggaran kita surplus. Berapa? Rp. 519 triliun," tutur Ahmad.
Presiden Jokowi juga telah menyampaikan beberapa kali terkait kenaikan BBM, dalam rangka untuk menguatkan APBN Indonesia agar tidak jebol.
Baca: Demo Tolak Kenaikan Harga BBM Hari Ini, Buruh, Mahasiswa hingga PA 212 Gelar Aksi di Patung Kuda
Merespons demo penolakan BBM tersebut, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan bahwa aksi unjuk rasa bisa juga dilakukan melalui media massa karena saat ini sudah di era digital, jadi tidak harus dilakukan di jalanan karena mengundang banyak massa.
Dalam demo tolak kenaikan harga BBM, Ketua PA 212 Slamet Maarif mengatakan, mantan Pimpinan Front Pembela Islam Rizieq Shihab (MRS) tidak dapat menghadiri aksi demo.
Ketidakhadiran Rizieq Shihab belum diketahui secara pasti alasannya.
"Belum bisa gabung (dalam aksi,red) beliau (Rizieq Shihab)," tutur Slamet Maarif saat diwawancarai.
Walaupun tidak hadir dalam aksi, Rizieq Shihab turut mendukung perjuangan masyarakat.
(Tribun-video.com/TribunNews)
Host: Adila Risna
Video Production: Muh Rosikhuddin
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Massa Aksi PA 212 Sebut Presiden Jokowi Bohong Soal Kenaikan Harga BBM, Orator Ungkap Ini
# PA 212 # Istana Negara # Presiden Jokowi # APBN
Video Production: Muh Rosikhuddin
Sumber: Tribunnews.com
Terkini Nasional
Rocky Gerung Curiga Isu Ijazah Palsu Jokowi Sengaja Dirawat hingga Heboh, Dinilai Demi Wapres Gibran
5 hari lalu
Tribunnews Update
Wapres Gibran Hanya Tersenyum saat Prabowo Singgung Isu Ijazah Palsu hingga Dikendalikan Jokowi
Selasa, 6 Mei 2025
Terkini Nasional
Tak Bela Gibran? Jokowi Justru Halalkan usulan Pemakzulan Sang Wapres: Boleh-boleh Saja, Aspirasi
Senin, 5 Mei 2025
Live Breaking News
Detik-detik Presiden Senat Kamboja Hun Sen Dikawal Pasukan Berkuda saat akan Bertemu Prabowo
Senin, 5 Mei 2025
Terkini Nasional
Jokowi Terancam Pidana? Mahfud MD Blak-Blakan soal Ijazah Palsu: "Sah Presiden, Tapi Masuk Bui!"
Minggu, 4 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.