TRIBUNNEWS UPDATE
Bripka RR Ketakutan saat Diperintah Ferdy Sambo Menembak Brigadir J: Saya Gak Kuat, Ga Berani Pak
TRIBUN-VIDEO.COM - Bripka RR kini mulai buka suara soal kasus pembunuhan berencana Brigadir J.
Bripka RR menyebut sempat mendapatkan perintah untuk menembak Brigadir J saat masih berada di rumah pribadi Ferdy Sambo di Jalan Saguling III, Duren Tiga, Pancoran, Jakarta Selatan.
Saat itu, Bripka RR menyampaikan takut untuk menembak Brigadir J.
Baca: Bripka RR Cabut Keterangan Ikut Rencanakan Pembunuhan Brigadir J, Tak Terima Jadi Tersangka
Hal tersebut disampaikan oleh kuasa hukum Bripka RR, Erman Umar saat menyambangi Bareskrim Mabes Polri, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Kamis (8/9/2022).
Saat itu, Bripka RR sedang dalam pemeriksaan lanjutan sebagai tersangka kasus kematian Brigadir J.
Sebelum menyuruh Bripka RR menembak Brigadir J, Sambo sempat menanyakan soal pelecehan seksual Putri Candrawathi.
Namun saat itu, Bripka RR tak tahu soal pelecehan seksual.
Sambo kemudian memerintah Bripkan Ricky Rizal menembak Brigadir J.
Baca: Bripka RR Ajukan Diri Jadi Justice Collaborator: Dulu Beri Bantuan, Kini Berbalik Lawan Ferdy Sambo
"Yaudah kalau gitu, baru dilanjutin 'kamu berani nembak? Nembak Yosua?'," kata Erman
Saat itulah Bripka RR mengatakan ia takut, tak berani dan tak kuat melakukannya.
"Dia bilang 'saya nggak berani, Pak. Saya nggak kuat, nggak berani Pak'," sambungnya.
Setelahnya Sambo meminta Bripka RR untuk memanggil Bharada E.
"Terus 'Yaudah, kalau gitu kamu panggil Richard'," ujar Erman.
Baca: Bripka RR Sebut Brigadir J Berubah Sikap seusai Bicara 4 Mata dengan Putri Candrawathi di Magelang
Diketahui, Bripka RR yang selama ini diam, kini mulai membongkar kasus pembunuhan Brigadir J.
Bahkan dikabarkan, Bripka RR akan mengajukan diri sebagai Justice Collaborator. (Tribun-Video.com/Wartakotalive.com)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Bripka RR Sempat Dapat Perintah dari Ferdy Sambo Tembak Brigadir J, Untung Bilang Takut
# TRIBUNNEWS UPDATE # Bripka RR # Brigadir J # Ferdy Sambo # penembakan # pembunuhan
Reporter: Ratu Budhi Sejati
Video Production: Dedhi Ajib Ramadhani
Sumber: Warta Kota
Tribunnews Update
Rangkuman Perang India-Pakistan: Islamabad Balas New Delhi dengan Rudal, AS Umumkan Gencatan Senjata
3 hari lalu
Tribunnews Update
Orangtua dari Pasien Disabilitas yang Diduga Dilecehkan Perawat RS Buka Suara: Anak Saya Trauma
3 hari lalu
Tribunnews Update
Perawat di Rumah Sakit Cirebon Diduga Lakukan Pelecehan terhadap Pasien Disabilitas di Ruang Isola
3 hari lalu
Tribunnews Update
India dan Pakistan Sepakat Gencatan Senjata setelah Dimediasi AS, Trump: Saya Sangat Gembira
3 hari lalu
Tribunnews Update
Perawat RS di Cirebon Diduga Lecehkan Pasien Disabilitas 3 Kali, Ibu Korban Akui Sang Anak Trauma
3 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.