TRIBUNNEWS UPDATE
Sosok Irjen Panca Putra Kapolda Sumut Disebut-sebut Ikut Skenario Sambo, Berpengalaman di Reserse
TRIBUN-VIDEO.COM - Nama Kapolda Sumatra Utara (Sumut), Irjen Panca Putra kini disebut-sebut terlibat dalam skenario mantan Kadiv Propam Polri, Ferdy Sambo soal kasus pembunuhan Brigadir J.
Terkait hal ini, Tim Khusus (Timsus) Polri telah menerima informasi tersebut.
Lantas, siapa sosok Irjen Panca Putra?
Dikutip dari Tribunnews.com, Kadiv Humas Polri, Irjen Dedi Prasetyo memberikan penjelasan pada Senin (5/9/2022).
Nama Irjen Panca Putra bersama dua Kapolda lainnya yang disebut terseret dalam kasus ini belum dilakukan pemeriksaan.
Dua kapolda tersebut yakni Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran dan Kapolda Jawa Timur (Jatim) Irjen Nico Afinta.
Dedi menerangkan, Timsus telah menerima informasi tersebut dan akan didalami.
Hal ini untuk memastikan apakah ketiga Kapolda itu ada keterkaitan dengan kasus tersebut.
"Ya nanti progresnya dari timsus, yang jelas belum (ada pemeriksaan) sama sekali," imbuhnya.
Terkait sosok Irjen Panca Putra, ia sudah menjabat sebagai Kapolda Sumut sejak 24 Februari 2021.
Irjen Panca merupakan lulusan Akpol tahun 1990.
Ia berpengalaman dalam bidang reserse.
Sebelum menjabat sebagai Kapolda Sumut, Irjen Panca dipercaya sebagai Kapolda Sulawesi Utara.
Diketahui, Irjen Panca pernah menjadi Kapolres sebanyak dua kali.
Yakni Kapolres Banyumas dan Kapolres Tegal.
Setelah setahun sebagai Kapolres Tegal, ia dipindahkan ke Polda Jawa Tengah pada 2011.
Di Polda Jateng ia ditunjuk sebagai Wadirreskrimsus.
Pada tahun 2012, ia dimutasi menjadi Dirreskrimsus Polda Kalimantan Tengah.
Lantas di tahun berikutnya, 2013, ia menjadi Dosen Utama STIK Lemdikpol.
Kemudian, Panca menjabat sebagai Wadirtipidum Bareskrim Polri pada 2017.
Satu tahun berikutnya, ia ditunjuk menjadi Direktur Penyidikan KPK.
Lalu, di tahun 2020 ia menjadi Widyaiswara Kepolisian Utama Tingkat I Sespim Lemdiklat Polri.
(Tribun-Video.com/ Tribunnews.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul PROFIL 3 Kapolda Disebut Terlibat Kasus Ferdy Sambo, Irjen Fadil Imran hingga Irjen Nico Afinta
# Brigadir J # Irjen Panca Putra # Brigadir J
Video Production: Abdul Salim Maula Safari Thoyyib
Sumber: Tribunnews.com
Terkini Daerah
Hendra Kurniawan Eks Anak Buah Ferdy Sambo Resmi Bebas Bersyarat dalam Kasus Pembunuhan Brigadir J
Senin, 5 Agustus 2024
PERISTIWA HARI INI
Peristiwa Hari Ini: 2 Tahun Silam Drama Panjang Pembunuhan Brigadir J & Tangan Licik Ferdy Sambo
Senin, 8 Juli 2024
TRIBUNNEWS UPDATE
Sah! Bharada E Alias Richard Eliezer Resmi Menikah seusai Bebas dari kasus Pembunuhan Brigadir J
Minggu, 21 April 2024
TRIBUNNEWS UPDATE
Ingat Bharada E? Kini Resmi Menikah dengan Kekasihnya Ling-ling, Ronny Talapessi Jadi Saksi
Sabtu, 20 April 2024
TRIBUNNEWS UPDATE
Orangtua Brigadir J Gugat Ferdy Sambo CS Senilai Rp 7,5 M, Tagih Gaji Berdinas hingga Pensiun
Selasa, 27 Februari 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.