Kamis, 15 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Puan Maharani Tak Lagi Menangis saat Harga BBM Naik seperti Dahulu, PDIP Beri Penjelasan & Alasannya

Rabu, 7 September 2022 07:37 WIB
Tribunnews.com

Laporan wartawan Tribunnews, Lendy Ramadhan

TRIBUN-VIDEO.COM - Para pengunjuk rasa menyindir  Ketua DPR RI, Puan Maharani  saat mereka menyampaikan aspirasi menolak kenaikan harga BBM di depan Gedung DPR RI Jakarta, Selasa (6/9) siang tadi.

Sindiran yang ditujukan kepada Puan Maharani merujuk pada sikapnya yang tak lagi menangis saat harga BBM naik.

Ketua DPP PDIP Said Abdullah memberi penjelasan terkait alasan Ketua DPR RI Puan Maharani tak lagi menangis saat pemerintah menaikkan harga BBM bersubsidi seperti Pertalite dan Solar.

Pengunjuk rasa membandingkan dengan Puan di tahun 2018.

Kala itu, Puan menjadi anggota DPR dan tampak menangis saat Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menaikkan harga BBM.

Said Abdullah menjelaskan  Puan Maharani tak lagi menangis karena kondisi geopolitik saat ini.

Said berdalih era pemerintahan SBY berbeda.

"Kondisinya kan berbeda, kondisi hari ini dunia, kita sadar nggak sih kalau ini persoalan geopolitik," kata Said di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (6/9/2022).

Said menuturkan terkait  sejumlah kondisi yang berbeda tersebut.

Antara lain penolakan Arab Saudi dan negara-negara eksportir minyak menambah alokasi minyak di pasaran.

Selanjutnya, pandemi Covid-19 yang melanda dunia serta perang Ukraina-Rusia.

"Dulu apa sih problematiknya? Sekarang apa? Kan beda, pandemi, minyak hancur sehancur-hancurnya."

"Tingkat permintaan tinggi, tiba tiba ada perang. Padahal rantai pasok global belum sempurna, goyang semua negara," terang Said.

Said meminta publik objektif dalam melihat fakta yang ada.

Pasalnya, fakta sekarang tak bisa disamakan dengan sepuluh tahun lalu.

"Mari fakta demi fakta, kita pelajari bersama kemudian kita ambil kebijakan, bedanya gimana," kata Said.


(Tribun-Video.com/ Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Beda dengan Dulu, Puan Maharani Tak Lagi Menangis Saat Harga BBM Naik, Ini Penjelasan PDIP

Editor: Alfin Wahyu Yulianto
Reporter: Yustina Kartika Gati
Video Production: Nur Rohman Urip
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Puan Maharani   #DPR RI

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved