Senin, 12 Mei 2025

LIVE UPDATE SPORT

-1 Poin, Gol gol Erling Haaland dalam 6 Pertandingan Tak Cukup Bawa Manchester City Duduk Singgasana

Minggu, 4 September 2022 13:31 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Pada laga lanjutan pekan keenam Liga Inggris 2022/2023, Aston Villa vs Manchester City Imbang 1-1.

Ada hal menarik, Erling Haaland telah memiliki 10 gol hanya dalam enam pertandingan di awal Liga Inggris.

Tetapi sepuluh gol tersebut, nyatanya tidak cukup memenangkan Manchester City untuk duduk di singgasana.

Pertandingan antara Manchester City vs Aston Villa terjadi pada (3/9/2022) malam WIB di Villa Park, Inggris.

Dengan tampil sama-sama kuat, mendapatkan hasil pertandingan keduanya dengan berakhir imbang 1-1.

Dan dalam pertandingan kali ini, Erling Haaland mengukir gol ke-10 miliknya di Liga Inggris.

Rincian rasio ketajaman gila Halland dari lesakan ke gawang West Ham (2), Newcastle (1), Crystal Palace (3), Nottingham (3), dan kini Aston Villa (1).

Di dalam pertandingan, Erling Haaland dibuat mati kutu karena selalu ditempel ketat oleh Tyrone Mings.

Namun saat Erling Haaland lepas dari kawalan, ia hanya mendorong bola dari umpan silang melengkung De Bruyne.

Erling Haaland yang berada di muka gawang hanya tinggal mendorongnya masuk sembari melompat di udara.

Dan gol semata wayang Manchester City berhasil dicetak pada menit ke-50 oleh Haaland.

Namun Manchester City tidak jadi menang karena pada menit ke-74, Aston Villa berhasil samakan kedudukan melalui Leon Bailey.

Dengan hasil seri tersebut, tidak jadi membawa Manchester City ke puncak klasemen sementara Liga Inggris.

Manchester City meraup 14 poin dari enam pertandingan, masih tertinggal satu angka dari Arsenal yang duduk di singgasana.

Arsenal memiliki 15 angka dari lima pertandingan dan akan melakoni pekan keenam dengan menghadapi Manchester United sehari kemudian.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di BolaSport.com dengan judul Hasil Liga Inggris - Erling Haaland Cetak 10 Gol, Aston Villa Vs Man City Imbang 1-1

Editor: Radifan Setiawan
Reporter: Yessy Arisanti Wienata
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #LIVE UPDATE SPORT

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved