Senin, 10 November 2025

Tribunnews Sport

Kento Momota Terhenti di Babak 32 Besar Kejuaraan Dunia BWF 2022, Terlalu Berhati-hati Jadi Bumerang

Kamis, 25 Agustus 2022 16:16 WIB
BolaSport.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Langkah Kento Momota harus terhenti pada babak 32 besar Kejuaraan Dunia BWF 2022.

Terlalu berhati-hati justru menjadi bumerang sang mantan raja bulu tangkis dunia tersebut.

Dikutip dari BolaSport.com, pemain harapan bagi tuan rumah Jepang, Kento Momota harus takluk dari wakil India.

Kento Momota masih menjadi tunggal putra terbaik Jepang yang berada di peringkat kedua dunia.

Momota bertanding melawan Prannoy H.S di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Tokyo, Jepang.

Baca: LIVE TRIBUNNEWS SPORT: Marcus/Kevin Bersinar di BWF 2022 hingga 4 Pelatih Korban Keganasan Liga 1

Bertanding pada (24/8/2022) dan bermain selama 54 menit, Momota kalah secara straight game atas Prannoy.

Jika dilihat dari statistik pertandingan, Momota tidak mampu menyaingi permainan Prannoy sejak gim pertama.

Bahkan Momota hanya mampu samakan skor sekali saat poin 4-4 dan tidak sekalipun unggul dari Prannoy hingga berakhirnya gim pertama.

Memasuki gim kedua, Momota sempat unggul, namun Prannoy berhasil samakan poin dan berbalik unggul menjauh poin Momota.

Hingga Momota harus takluk dari Prannoy dan harus mengakui bahwa lawannya tersebut lebih unggul darinya.

Baca: Sederet Prestasi Mentereng Ahsan/Hendra di Kejuaraan Dunia BWF, The Daddies Menang 3 Kali Beruntun

Selepas pertandingan Momota mengakui bahwa, bermain terlalu berhati-hati justru menjadi bumerang baginya.

Momota takut melakukan kesalahan dan itulah yang membuatnya kalah di kadang sendiri.

"Saya pikir alasan saya kalah adalah karena saya takut membuat kesalahan," ucap Momota dikutip Bolasport.com dari laman Badspi.

Meskipun Momota memahaminya, ia tidak bisa melawan karena perasaannya yang terlalu lemah, Momota penuh dengan penyesalan.

"Meskipun saya memahaminya, saya tidak bisa melawannya karena perasaan saya yang lemah."

"Saya begitu penuh penyesalan," imbuhnya.

(Tribun-Video.com/BolaSport.com)

Artikel telah tayang dengan judul Kejuaraan Dunia 2022 - Akibat Kurang Nyali Kento Momota Merana di Kandang Sendiri

Host: Yessy Wienata
VP: Ghozi Luthfi

# Kento Momota # Babak 32 Besar # Kejuaraan Dunia BWF 2022 # Tokyo # bulu tangkis 

Editor: Bintang Nur Rahman
Reporter: Yessy Arisanti Wienata
Video Production: Ghozi LuthfiRomadhon
Sumber: BolaSport.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved