Kamis, 15 Mei 2025

Terkini Nasional

Motif Ferdy Sambo Bunuh Brigadir J akan Diungkap Timsus setelah Pemeriksaan Putri Candrawathi

Rabu, 24 Agustus 2022 19:34 WIB
Tribunnews.com

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim

TRIBUN-VIDEO.COM - Timsus Polri bakal mengungkap motif Irjen Ferdy Sambo melakukan pembunuhan berencana terhadap Brigadir Yosua Hutabarat alias Brigadir J.

Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo menyatakan bahwa motif tersebut bakal diungkap setelah pemeriksaan istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi.

Rencananya, Putri bakal diperiksa pekan ini.

"Sesuai penjelasan Kapolri menunggu hasil pemeriksaan saudari PC," kata Dedi kepada wartawan, Rabu (24/8/2022).

Baca: Momen Anggota Komisi III yang Memanas saat Bahas Ferdy Sambo, Sahroni: Kasihan Kapolri, Sudah Stres

Adapun Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebelumnya menyatakan bahwa motif Ferdy Sambo tega melakukan pembunuhan berencana lantaran merasa emosi setelah mendapatkan informasi dari istrinya Putri Candrawathi alias PC.

Putri menceritakan suatu kejadian yang dituding dilakukan Brigadir J di Magelang.

Baca: Permintaan Ferdy Sambo kepada Kak Seto untuk Anak-anaknya saat Disambangi di Mako Brimob

Insiden itu disebut telah menciderai harkat martabat keluarga Ferdy Sambo.

Dedi menyatakan bahwa pihaknya masih enggan untuk merinci terkait insiden di Magelang tersebut. Nantinya, insiden itu bakal diungkap setelah Putri diperiksa penyidik Timsus pekan ini.

"Ya, nanti diupdate lagi ya," pungkas Dedi. (*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Timsus Janji Ungkap Motif Ferdy Sambo Bunuh Brigadir J Usai Periksa Ferdy Sambo

# Ferdy Sambo # Brigadir Yosua Hutabarat # Brigadir J # Irjen Dedi Prasetyo # Putri Candrawathi # Magelang

Sumber: Tribunnews.com

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved