Terkini Daerah
Dari Kecurigaan Polisi, Terungkap Pemuda Asal Karanganyar Edarkan Sabu di Wonogiri
TRIBUN-VIDEO.COM, WONOGIRI - Seorang pemuda asal Karanganyar, MIG (21) diringkus Polisi Wonogiri karena diduga menjadi kurir narkoba jenis sabu-sabu.
Kapolres Wonogiri, AKBP Dydit Dwi Susanto, mengatakan pihaknya menangkap MIG pada Jumat (19/8/2022) malam di Lingkungan Pokoh, Kelurahan Wonoboyo, Wonogiri.
"Penangkapan bermula saat tim mendapatkan informasi bahwa sejumlah anak yang berkumpul di kios Barbershop bertingkah mencurigakan," kata dia, kepada TribunSolo.com, Selasa (23/8/2022).
Baca: 6 Oknum Polisi Satresnarkoba Ditetapkan Jadi Tersangka Penggrebekan yang Menewaskan Kakek Sarijan
Dia menerangkan, saat itu sejumlah remaja yang tengah berkumpul itu kemudian didatangi dan ditanya identitas mereka.
Namun saat itu, petugas mencurigai salah satu paras dan gestur seorang remaja nampak dalam pengaruh narkoba.
Pihaknya kemudian melakukan penggeledahan di kios.
"Tim menemukan barang bukti berupa 3 plastik kecil berisi sabu-sabu seberat 1,29 gram," jelas Kapolres.
Selain itu, tim juga menemukan 2 alat hisap Bong yang sudah dimodifikasi, 3 pipet kaca, 2 potongan sedotan plastik yang sudah dimodifikasi dan alat timbangan.
Baca: Rumah Singgah Pelajar akan Menjadi Rumah Rehabilitas Pengguna Narkoba, Kades Menolak
Menurutnya, MIG yang saat itu berkumpul di kios Barbershop itu mengakui bahwa seluruh barang bukti itu adalah miliknya.
"Selanjutnya yang bersangkutan berikut barang bukti diamankan ke Polres Wonogiri guna proses penyidikan lebih lanjut," imbuh dia.
Dari hasil pemeriksaan, status remaja MIG dalam temuan itu yakni sebagai kurir sabu-sabu. Remaja tersebut terjerat Pasal 114 ayat (1) subsider Pasal 112 ayat (1) Undang-Undang No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Pemuda Asal Karanganyar Edarkan Sabu di Wonogiri, Terungkap dari Kecurigaan Polisi
# Wonogiri # narkoba # sabu # Polres Wonogiri
Video Production: Rizaldi Augusandita Muhammad
Sumber: TribunSolo.com
Live Update
Pria Bawa 5,57 Gram Sabu di Belitung, Diringkus Satresnarkoba saat Edarkan Narkotika
Selasa, 6 Mei 2025
Live Update
Polres Pamekasan Grebeg 3 Bandar & Pengedar Sabu, 77,96 Gram di Rumah, Barang Bukti Disita
Selasa, 6 Mei 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Penembakan Pria di Tempat Hiburan Samarinda Dipicu Dendam, Ada Dugaan Terkait Jaringan Narkoba
Senin, 5 Mei 2025
Live Update
4 Camat-Lurah di Medan Positif Narkoba saat Tes Urine Dadakan Pejabat Pemerintah Kota
Senin, 5 Mei 2025
Live Update
Satres Narkoba Polres Buleleng Bali Berhasil Gagalkan Peredaran Narkoba, 5 Pelaku Ditangkap
Senin, 5 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.