Sabtu, 10 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Ketua Komnas HAM Marahi Ferdy Sambo Gegara Ajak Choirul Anam Bertemu: Bisa Rusak Integritas Lembaga!

Selasa, 23 Agustus 2022 21:25 WIB
Warta Kota

TRIBUN-VIDEO.COM - Ketua Komnas HAM Ahmad Taufan Damanik mengaku pernah memarahi Irjen Ferdy Sambo.

Taufan marah karena Ferdy Sambo mengajak komisioner Komnas HAM Choirul Anam bertemu saat kasus Brigadir J baru mencuat.

Diduga Ferdy Sambo saat itu berupaya meyakinkan Komnas HAM bahwa istrinya menjadi korban pelecehan.

Baca: Dapat Teror karena Vokal Tanggapi Kasus Irjen Ferdy Sambo, Susno Duadji: Saya Tidak Takut

Kemarahan Taufan diluapkan saat bertemu Ferdy Sambo di Mako Brimob pada 13 Agustus lalu.

Menurut Taufan, tindakan Sambo memanggil Anam dapat merusak integritas lembaga.

Mendengar kemarahan Taufan itu, Ferdy Sambo mengakui kesalahannya.

"Saya marah sama dia waktu ketemu. Kamu ini ngapain kayak begitu? Dia minta maaf, 'Pak saya salah," kata Taufan, Selasa (23/8/2022).

"Kamu (Sambo) tahu enggak itu bisa merusak integritasnya Anam dan Komnas HAM?," imbuhnya.

Lebih lanjut, Taufan bertanya kepada Sambo apa saja yang dilakukan saat bertemu dengan Anam saat itu.

Baca: Drama Tangisan Ferdy Sambo di Depan Choirul Anam saat Awal Kasus Kematian Brigadir J, Tanpa Ada Kata

Dikutip dari WartaKotalive.com, Ferdy Sambo menjawab bahwa dirinya geram istrinya dilecehkan.

Terkait dugaan suap, Sambo menegaskan bahwa ia tidak memberi apapun kepada Komnas HAM.

"Iya Pak, minta maaf. Saya tanya, ada uang tidak kamu kasih?. Tidak ada (kata Sambo). Saya rekam lho ini. Memang direkam," katanya.

Sebagai informasi, pertemuan antara Ferdy Sambo dan Choirul Anam berlangsung pada 11 Juli lalu.

Anam kemudian melaporkan hasil pertemuannya dengan Sambo yang membahas isu dugaan pelecehan istrinya.

Selama 45 menit, Ferdy Sambo disebut menangis karena masalah yang dialami keluarganya itu.

"Terus besok pagi baru dijelaskan, 45 menit katanya cuma nangis-nangis, seperti yang digambarkan Pak Mahfud MD (dalam RDP dengan Komisi III DPR itu," beber Taufan.

Taufan pun menjelaskan selama ini Anam adalah orang yang sangat disiplin dalam melaporkan pekerjaan kepadanya.

Baca: Mahfud MD Sebut Irjen Fadil Imran Turut Kena Prank Ferdy Sambo: Tak Terpikir Kapolda Terlibat

"Dia kan saya kasih tugas untuk itu, maka dia pergi."

"Saya bilang dia paling disiplin ini. Misalnya mau pergi atau setelah pulangnya," beber Taufan. (Tribun-Video.com)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Ketua Komnas HAM Marahi Ferdy Sambo di Mako Brimob karena Ajak Choirul Anam Bertemu

# TRIBUNNEWS UPDATE # Komnas HAM # Choirul Anam # Ahmad Taufan Damanik # Ferdy Sambo # Brigadir J # pembunuhan

Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Agung Tri Laksono
Sumber: Warta Kota

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved