Olahraga
Deretan Fakta Kekalahan Persik Kediri saat Lawan Borneo FC, Persikmania Luapkan Kekecewaan
TRIBUN-VIDEO.COM - Fakta-fakta kekalahan Persik Kediri Vs Borneo FC dalam lanjutan BRI Liga 1 Jumat (12/8/2022).
Lantas seperti apa fakta menarik dari kekalahan Persik Kediri Vs Borneo FC?
Berikut ini ulasan Tribunmataraman.com soal kekalahan Persik Kediri Vs Borneo FC.
1. Persik Kediri sempat unggul terlebih dahulu
Diketahui Persik Kediri sempat unggul terlebih dahulu lewat gol Yusuf Meilana menit 64.
Pemain Persik Kediri Yusuf Meilana mencetak gol melalui umpan Rahel Radiansyah dari sisi kanan dan bola lalu diceploskan ke gawang Borneo FC.
Baca: Pertandingan Persik Kediri Vs Borneo FC, Ini Hasil Akhir Skornya: Dipermalukan dan Minta Maaf
Skor berubah 1-0 Persik Kediri unggul atas Borneo FC.
Kemudian berselang 2 menit atau menit 66 Pato pemain Borneo FC berhasil mencetak gol penyama kedudukan.
2. Pemain Borneo FC Matheus Pato Catatkan Brace
Salah satu pemain yang paling bersinar pada laga itu adalah Matheus Pato.
Dimana Matheus Pato, mencetak dua gol pada menit 66 dan 77.
Salah satu gol yang paling berkesan adalah sepakan tendangan bebas dari luar kotak penalti yang menjadikan mimipi buruk bagi Persik Kediri.
3. Persik Kediri Alami Kekalahan Ketiga
Hal ini kemudian membuat Persik Kediri saat ini duduk di posisi zona degradasi Liga 1.
4. Oknum Persik Mania Sempat Hendak Aniaya Wasit Pasca-pertandingan
Wasit yang memimpin pertandingan Persik Kediri Vs Borneo FC diserang oleh diduga oknum suporter.
5. Suporter Persik Kediri Mencari Arthur Irawan sebagai Bentuk Kekecewaan
Suporter Persik Kediri meluapkan kekecawannya dengan mencari keberadaan Arthur Irawan pasca laga lawan Borneo FC.
Diketahui Persik Kediri meraih kekalahan memalukan 2-1 saat menjamu Borneo FC.
Skuad Persik Kediri dipaksa menyerah oleh dua gol Matheus Pato.
Hasil ini kemudian memperpanjang raihan tren negatif Persik Kediri, di Kompetisi Liga 1.
Kemudian pasca-pertandingan para suporter Persik Kediri yang dikenal dengan Persik Mania mencari keberadaan Arthur Irawan.
Entah mengapa, para suporter Persik Kediri meluapkan kekecewaan mereka dengan mencari keberadaan Arthur Irawan.
Bahkan mereka mencari keberadaan Arthur dan menunggu di depan area pintu utama Stadion Brawijaya.
Baca: Hasil Persik Kediri vs Borneo FC, Berakhir dengan Kekalahan Skuad Macan Putih 1-2
"Mana Arthur Irawan keluar sini, temui kami," teriak suporter dalam video yang viral di grup Facebook.
Hingga akhirnya para suporter ini kemudian ditemui oleh dua pemain Persik Kediri Vava Mario Yagalo dan Yusuf Meilana.
Dalam video itu nampak Yusuf Meilana meladeni ocehan para suporter yang mencari keberadaan Arthur Irawan.
"Saya ini juga orang Kediri. Dari Liga 3 saya sudah di sini (Persik). Di bawa ke mana memangnya, kita ini juga ingin memang. Kita juga punya target, inginnya juga di papan atas," ucap Yusuf Meilana.
Melihat Yusuf Meilana terpancing emosinya. Para suporter lainnya berusaha menenangkan pemain kelahiran asli Kediri tersebut.
Salah satu perwakilan suporter menjelaskan, pihaknya tidak mempermasalahkan hasil pertandingan. Yang terpenting bagi suporter pemain harus bermain ngeyel, sepenuh hati di setiap pertandingan.
Baca: Live Skor Babak Kedua Awal, Persik Kediri vs Borneo FC 1-1, Kedua Tim Saling Berbalas
6. Asisten Pelatih Persik Kediri Meminta Maaf
Asisten pelatih Persik Kediri Johan Prasetyo menyampaikan permohonan maaf terutama pada Persikmania yang sudah hadir di stadion.
"Kami minta maaf atas hasil ini terutama pada Persikmania. Belum bisa memberikan hasil terbaik," kata Johan seusai pertandingan.
Sama seperti tiga laga sebelumnya, Persik masih belum bisa menepati janji untuk membawa pulang tiga poin penuh. Bedanya, kali ini permintaan maaf tak disampaikan oleh Javier Roca yang sebelumnya merupakan pelatih kepala Persik.
Ditanyai soal adakah kaitan kekalahan Persik dengan ketidakhadiran Roca, Johan memberikan jawaban tegas.
"Saya rasa tidak ada kaitan. Karena pemain juga sudah memahami bagaimana taktik yang harus diterapkan. Hanya saja hari ini belum bisa maksimal bermainnya. Sempat mencuri gol tapi lengah hingga kedudukan berbalik," papar Johan.
Terkait Joanderson yang dinilai belum bisa bermain maksimal namun tetap diterjunkan sejak menit awal, Johan memberikan tanggapan.
Menurutnya, tim pelatih masih menaruh harapan besar pada Joanderson untuk bisa memberikan performa terbaiknya. "Jujur kami masih berharap besar pada Joanderson," kata dia.
Johan menambahkan, kekalahan di laga kandang kedua ini akan menjadi bahan evaluasi besar bagi tim pelatih.
"Akan banyak yang kami evaluasi untuk menghadapi laga selanjutnya," pungkasnya
# Persik Kediri # Borneo FC # Liga 1 # Persikmania
Baca berita lainnya terkait Persik Kediri
Artikel ini telah tayang di Tribunmataraman.com dengan judul Fakta-fakta Kekalahan Persik Kediri Vs Borneo FC: Mulai Wasit, Hingga Luapan Kekecewaan Persik Mania
Sumber: Tribun Jatim.com
Tribunnews Update
LIVE: Malam Mencekam di Kanjuruhan, Bus Pemain Persik Jadi Target Pelemparan Batu Orang Tak Dikenal
3 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.