Viral di Medsos
Viral Video Gibran Marah, Copot Masker Paspampres yang Pukul Sopir Truk di Solo
TRIBUN-VIDEO.COM, SOLO - Anggota Paspampres bernama Heri Misbah ternyata tidak sedang bertugas ketika dia memukul sopir truk di Solo, Jawa Tengah.
Pemukulan tersebut terjadi di kawasan Manahan ketika lampu merah telah menyala.
Anggota Paspampres tersebut merupakan anggota Tim Advance, yang bertugas di Kota Solo, Jawa Tengah.
Ternyata, tatkala itu pun dirinya tidak sedang bertugas mengawal dan tidak ada kegiatan yang urgent atau mendesak.
"Tidak (tugas), tidak (urgent)," kata dia di Balai Kota Solo, Jawa Tengah, Jumat (12/8/2022).
Sedangkan alasannya melempar bogem mentah kepada sopir truk juga diakui Hari murni kekhilafan dari dirinya.
"Kalau itu mukul saya ngaku salah, saya khilaf," ungkapnya.
Hari mengakui kesalahannya bahwa telah melakukan pemukulan terhadap sopir truk.
"Ya saya mengakui saya salah, saya minta maaf atas kesalahan saya dan tidak akan mengulangi kesalahan saya," kata Hari, usai bertemu Gibran, Jumat (12/8/2022).
"Saya meminta maaf kepada bapak yang saya pukul dan keluarganya. Karena perbuatan saya menyakiti hati dan keluarga," lanjut dia.
Hari menuturkan kejadian tersebut murni kesalahannya.
Baca: Geram, Gibran Rakabuming Tarik Masker Oknum Paspampres yang Diduga Pukul Sopir Truk: Aku Isin Banget
Baca: Gibran Mengaku Malu atas Insiden Pemukulan Sopir Truk oleh Anggota Paspampres di Dekat Kediamannya
Gibran murka
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka murka karena warganya menjadi korban pemukulan anggota Paspampres.
Saking marahnya, Gibran menarik masker anggota Paspampres tersebut hingga talinya putus.
Itu dilakukannya agar wajah Misbah bisa terekspos.
Misbah hanya diam dan langsung mengucapkan kata permintaan maafnya.
Gibran Rakabuming Raka mengaku permasalahan tersebut belum selesai dengan dirinya.
"Bagi saya belum selesai. Mereka minta maafnya karena beritanya viral. Kalau nggak viral mereka nggak mungkin minta maaf," tegas Gibran saat di Balai Kota Solo, Jumat (12/8/2022).
Atas kejadian itu, Gibran menegaskan akan melindungi warganya yang benar dan tidak melakukan kesalahan, bahkan pelakunya itu dari anggota Paspampres.
"Tanggung jawab saya melindungi warga saya yang dipukul," ungkap Gibran.
"Ya lihat saja nanti ya. Saya nggak terima warga saya digituin. Dia nggak salah kok. Paspampresnya juga dalam posisi tidak mengawal siapa-siapa," lanjutnya.
Anggota Paspampres tersebut merupakan anggota Tim Advance, yang bertugas di Kota Solo, Jawa Tengah.
Sedangkan sanksi yang akan diberikan kepada anggota Paspampres, Gibran sepenuh memberikan kepada Komandan Paspampres, Marsekal Pertama TNI Wahyu Hidayat Sudjatmiko.
Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini menjelaskan, dirinya juga telah memiliki bukti CCTV yang membuktikan sopir truk yang terlibat di masalah tersebut tidak salah.
"CCTV sudah saya pegang juga. Jelas banget kejadiannya. Kasar banget. Sudah saya pegang videonya. Kejadiannya juga di dekat rumah saya. Bayangno (bayangkan saja). Aku isin (malu) banget. Tugasku melindungi warga," ujarnya.
"Ngakunya satu. Di CCTV kelihatan. Pokoke wis (pokoknya sudah) kusimpan. Nek ngerti ilang (kalau tiba-tiba hilang) atau apa, aku wis nyimpen," lanjutnya.
Sedangkan untuk keselamatan korban yang mendapat pemukulan Paspampres, Gibran mengaku akan menjaga dan memberikan perlindungan.
"Tadi bapaknya kelihatan tertekan. Wedi (takut) banget bapaknya. Tapi tugas saya yang melindungi dia. Nek ora (kalau tidak) viral, ora (tidak) minta maaf, dan enggak ngembaliin SIM," tutupnya.
Di sisi lain, Gibran mengaku tak tahu menahu perihal sosok siapa yang dikawal sehari-hari oleh anggota Paspampres yang melakukan pemukulan itu.
"(Mengawal siapa) Lha embuh, Tim Advance (pendahulu)," jelas Gibran.
(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Anggota Paspampres yang Pukul Sopir Truk di Solo Tidak Sedang Bertugas, Begini Reaksi Gibran
#gibran #gibranrakabumingraka #solo #paspampres #gibranmarah
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Momen Try Sutrisno & Prabowo Hadiri Halal Bihalal Purn TNI-Polri Usai Isu Desakan Pemakzulan Gibran
Selasa, 6 Mei 2025
Tribunnews Update
Tegas! Lemhannas Tolak Kaji Tuntutan Forum Purnawirawan TNI soal Pemakzulan Gibran, Ini Alasannya
Selasa, 6 Mei 2025
Terkini Nasional
Sorotan Mata Gibran saat Presiden Prabowo Bahas Isu Ijazah Palsu Jokowi saat Pidato Sidang Kabinet
Selasa, 6 Mei 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Rocky Gerung Endus Keretakan Purnawirawan TNI seusai Luhut Sebut Desakan Pencopotan Gibran Kampungan
Selasa, 6 Mei 2025
Tribunnews Update
Pengamat Sebut Usul Pemakzulan oleh Purnawirawan TNI Sudah Ada di Era Gus Dur, Dinilai Hal Wajar
Selasa, 6 Mei 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.