Kamis, 15 Mei 2025

Olahraga

Bank Papua Resmi Jadi Sponsor Persipura, Sebanyak Rp 5 Miliar Dikucurkan untuk Mutiara Hitam

Kamis, 11 Agustus 2022 16:46 WIB
Tribun Papua

TRIBUN-VIDEO.COM - PT Bank Papua membuktikan komitmennya untuk mendukung Persipura Jayapura dalam mengarungi kompetisi Liga 2 mendatang.

Bank Papua secara resmi menjadi sponsor Persipura melalui penandatanganan nota kesepahaman atau memorandum of understanding (MoU).

Penandatanganan kerja sama sponsorship ini digelar di Kantor Pusat Bank Papua di Kota Jayapura, Kamis (11/8/2022).

Dalam penandatanganan kerja sama sponsorship tersebut, Bank Papua memberikan dana sponsor sebesar Rp 5 miliar kepada klub berjuluk Mutiara Hitam tersebut.

Direktur Utama Bank Papua, F Zendrato mengatakan, kerja sama sponsor ini merupakan bentuk dukungan nyata Bank Papua kepada Persipura.

Baca: Sempat Trauma Bermain Bola, Berikut Profil Pemain Baru Persipura Jayapura Eljo Iba

Sebab, ia menuturkan, Bank Papua sendiri sudah menjadi sponsor Persipura sejak 2005 dengan total nilai sponsor yang telah digelontorkan sebesar Rp 90 miliar.

“Sampai sekarang, meski pun turun ke Liga 2, Bank Papua tetap setiap setia menjadi sponsor Persipura,” kata F Zendrato dalam sambutannya.

Karena itu, F Zendrato berharap, melalui kerja sama sponsor ini bisa mengembalikan lagi Persipura ke kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

Baca: Adik dari Mantan Pemain Timnas Indonesia Erol Fx Iba Gabung Persipura Jayapura, Inilah Sosoknya !

“Harapannya, ya, Persipura yang saat ini di Liga 2 bisa kembali ke Liga 1 lagi tahun depan,” imbuhnya.

Sementara itu, manajer Persipura, Yan Permenas Mandenas, sangat mengapresiasi Bank Papua atas dukungan yang telah diberikan ini.

Menurut Yan Mandenas, kerja sama sponsor ini menunjukan Bank Papua sebagai bagian yang tak terpisahkan dari sepakbola Papua melalui Persipura.

“Kami bakal memanfaatkan bantuan sponsor, baik dari Bank Papua, PT Freeport Indonesia, maupun yang lain untuk membuat Persipura berjaya lagi,” pungkas Yan Mandenas.

(*)

Artikel ini telah tayang di Tribun-Papua.com dengan judul SAH! Bank Papua Jadi Sponsor Persipura Jayapura, Ini Nilainya!

# Bank Papua # sponsor # Persipura # Mutiara Hitam # Jayapura

Editor: Fitriana SekarAyu
Sumber: Tribun Papua

Tags
   #Bank Papua   #sponsor   #Persipura   #Mutiara Hitam   #Jayapura

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved